Desa Cimparuah dan Kelurahan Karan Aur, Kecamatan Pariaman Tengah Kota Pariaman dinilai Tim Penilai Provinsi Sumbar Tahun 2019.


Rika | 29 November 2019

Kominfo Kota Pariaman --- Desa Cimparuah dan Kelurahan Karan Aur, Kecamatan Pariaman Tengah Kota Pariaman dinilai Tim Penilai  Kesatuan Gerak PKK KB Kesehatan tingkat Provinsi Sumbar tahun 2019.

Hari ini, Jumat (29/11) Kota Pariaman kedatangan dari tim penilai dari Provinsi Sumbar, sebelum dinilai Kota Pariaman sudah bergerak terlebih dahulu, karena memang kesehatan merupakan visi dan program unggulan Pemko Pariaman.

Hal tersebut disampaikan Walikota Pariaman, Genius Umar saat membuka acara  Tim Penilai lomba Kesatuan Gerak PKK KB Kesehatan tingkat Provinsi Sumbar tahun 2019 yang bertempat di Desa Cimparuah, Kecamatan Pariaman Tengah Kota Pariaman.

Lanjutnya, seperti dibidang kesehatan, sudah banyak program  kita lakukan sebagaimana telah diberikan asuransi kepada warga kurang mampu dan pembinaan KB.

“Kemaren saya diundang Kompas TV dalam rangka memperingati Hari Nusantara tahun 2019 yang diselenggarakan tanggal 14 Desember 2019 di Kota Pariaman, salah satu kegiatannya dari Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) seperti pelayanan kesehatan dan  kegiatan sosial lainnya ”, tambahnya.

Genius juga mengatakan, kita harus mendukung program pemerintah dalam penambahan penduduk, dan isu stunting. Ketika anak-anak yang berasal dari keluarga kurang mampu dan memiliki anak yang banyak kemungkinan akan mendapat stunting.

“ Insyaallah tahun depan Kementerian PUPR akan memberikan bantuan sebanyak 1.000 jamban bagi warga Kota Pariaman. Dengan pola hidup bersih dan KB nya juga baik maka stunting di Kota Pariaman bisa berkurang “, sambungnya

“ Kebetulan Kota Pariaman diwakili oleh Desa Cimparuah baik Kepala Desa, BPD dan semua perangkat desa telah bersatu memberikan yang terbaik. Kami berharap Desa Cimparuah bisa menang tingkat Provinsi Sumbar dan lanjut mewakili ketingkat nasional “, pungkasnya.

Kesempatan yang sama, Ketua TP-PKK Kota Pariaman, Ny. Lucy Genius menyampaikan bahwa penilaian lomba ini bertujuan untuk meningkatkan pelayanan yang adil dan berkualitas dalam program pemberdayaan kesejahteraan keluarga berencana dan kesehatan.

“ Untuk tercapainya pelayanan yang adil, maka dengan adanya lomba ini kita lebih semangat untuk mencapai target kesehatan masyarakat. Sebelumnya kami telah melakukan persiapan mulai dari pencanangan dan rapat kesepakatan pada bulan Agustus 2019 kemaren di Pantai Gandoriah “, katanya.

Kemudian penilaian Kesatuan Gerak PKK KB Kesehatan tingkat Kota Pariaman telah dilaksanakan pada bulan September 2019 di empat Kecamatan se-kota Pariaman.

Lebih lanjut, hasilnya Kecamatan Pariaman Tengah sebagai yang terbaik untuk kegiatan Kesatuan Gerak PKK KB Kesehatan tingkat Kota Pariaman tahun 2019 yaitu untuk kategori  Kesatuan Gerak PKK KB-Kes diwakili Kelurahan Karan Aur, sedangkan kategori Posyandu, Prilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) dan Lingkungan Bersih dan Sehat (LBS) diwakili Desa Cimparuah.  

“ Terkait dengan penilaian  LBS, tahun depan kami akan diberi bantuan 1.000 jamban dari pusat, jika kami diberikan juara I kateogori LBS, Kota Pariaman siap untuk menjadi juara “, harapnya.

Ketua TP-PKK Provinsi Sumbar, Ny. Nevi Prayitno juga mengatakan bahwa kegiatan ini harus aktif dalam program kependudukan, keluarga berencana, pembangunan keluarga dan pemberdayaan kesejahteraan keluarga.

“ Kami akan melakukan penilaian antara lain PHBS, Posyandu, LBS, dan Kesra PKK KB Kes/penilaian KB. Dan saya berharap kegiatan ini tidak hanya sebatas lomba tetapi memang pelaksanaan kegiatan ini di Kota Pariaman berjalan dengan baik. Saya yakin penilaian kesehatan di Kota Pariaman akan bagus dan bisa mewakili Provinsi Sumbar ke tingkat nasional “, pungkasnya.

Adapun tim penilai PKK KB Kesehatan Provinsi Sumbar yakni Fauziah selaku wakil ketua pokja IV, Rosmawati Rahim, Nelfrides, Afrizal, Teguh Widodo dari BKKBN. (rika)

 

 

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Dibuka oleh Pj Wali Kota Pariaman, Pemko Pariaman...
    17 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Gelar Apel Gabungan dan Halal Bihalal
    17 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Salurkan Bantuan Korban Kebakaran Rumah Di...
    16 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Hari Pertama masuk kerja setelah libur lebaran, Pemko...
    16 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Libur Lebaran, Puluhan Ribu Wisatawan kunjungi destinasi wisata...
    14 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Tinjau Pos Pengamanan Lebaran, Yota Balad dan Kapolres...
    13 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Ribuan masyarakat Ramaikan Shalat Idul Fitri 1445 H/2024...
    10 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Walau diguyur hujan, Pemko Pariaman tetap gelar Takbiran...
    9 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman mulai pengerjaan kanal penyelamatan Eks KRI...
    5 April 2024
    Selengkapnya >>
  • SDN 21 Jalan Kereta Api Gelar Peringati Nuzul...
    4 April 2024
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • PENGUMUMAN HASIL SELEKSI PEGAWAI PEMERINTAH DENGAN PERJANJIAN KERJA...
    24 Desember 2023
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Persyaratan Kerjasama Penyebarluasan Informasi Pemda Kota Pariaman...
    16 November 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN JADWAL TES KOMPETENSI PPPK GURU KOTA PARIAMAN...
    9 November 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PASCA SANGGAH PPPK JABATAN...
    25 Oktober 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PASCA SANGGAH
    25 Oktober 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN PPPK KOTA PARIAMAN 2023
    17 Oktober 2023
    Selengkapnya >>
  • REVISI PENGUMUMAN PENGADAAN PPPK JABATAN FUNGSIONAL GURU DI...
    21 September 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN PENGADAAN PPPK JABATAN FUNGSIONAL GURU DI LINGKUNGAN...
    19 September 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PENULISAN DAN PEMAPARAN MAKALAH SELEKSI TERBUKA...
    9 Agustus 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN TIGA BESAR SELEKSI TERBUKA JABATAN PIMPINAN TINGGI...
    11 Agustus 2023
    Selengkapnya >>