Bagian Hukum Sekdako Pariaman Ikuti Vidcon Pembahasan Ranperda Kota Pariaman


Rika | 23 Juni 2020

Kominfo Kota Pariaman --- Pemerintah Kota Pariaman melalui Bagian Hukum Sekretariat Daerah Kota Pariaman ikuti video conference (vidcon) tentang rapat pembahasan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Kota Pariaman.

Dalam vidcon tersebut diikuti Plh. Kabag Hukum Sekdako Pariaman, Riki Zakaria didampingi instansi vertikal bersama Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Barat di ruang kantor Bagian Hukum Sekdako Pariaman, Selasa (23/6/2020).

Plh. Kabag Hukum Sekdako Pariaman, Riki Zakaria mengatakan bahwa Pemko Pariaman telah melakukan pembahasan Ranperda yang diajukan oleh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait dalam beberapa hari ini.

Berdasarkan Peraturan Dalam Negeri nomor 19 Tahun 2015 dimana produk hukum daerah tersebut sebelum disampaikan ke DPRD terlebih dahulu dibahas dulu oleh tim asistensi.

“ Tim asistensi sendiri yakni Pemko Pariaman saat ini telah menerima lima (5) Ranperda dari OPD terkait yakni : rencana pembangunan industri Kota Pariaman Tahun 2020-2040 “, jelasnya.

“ Selanjutnya Ranperda rencana induk pembangunan kepariwisataan Kota Pariaman Tahun 2019-2025, Ranperda pencegahan dan peningkatan kualitas terhadap perumahan kumuh dan pemukiman kumuh, Ranperda penyelanggaraan Kota Layak Anak, Perubahan atas Peraturan Daerah Nomor 5 Tahun 2017 tentang retribusi pelayanan pasar “, ulasnya.

Namun untuk hari ini, tim asistensi tingkat kota dengan Kanwil Kementerian Hukum dan HAM membahas tentang rencana pembangunan industri Kota Pariaman Tahun 2020-2040. pembahasan tadi sudah masuk pada subtansi pasal dan lampiran-lampiran yang dibahas oleh fungsional perancang dari Kementerian Hukum dan HAM.

“ Setelah adanya masukan dan saran langsung kami akan tindak lanjuti dan memperbaiki ranperda yang di usulkan OPD terkait sebelum disampaikan ke DPRD”, tutupnya (rika)

 

 

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Dibuka Staf Ahli, Hertati Taher, Seminar Nasional, Halal...
    20 April 2024
    Selengkapnya >>
  • 145 Siswa ikuti Seleksi Calon Paskibraka Kota Pariaman...
    20 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Buka Raker Jajaran Kantor Kemenag Kota Pariaman, ini...
    20 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Dibuka oleh Pj Wali Kota Pariaman, Pemko Pariaman...
    17 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Gelar Apel Gabungan dan Halal Bihalal
    17 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Salurkan Bantuan Korban Kebakaran Rumah Di...
    16 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Hari Pertama masuk kerja setelah libur lebaran, Pemko...
    16 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Libur Lebaran, Puluhan Ribu Wisatawan kunjungi destinasi wisata...
    14 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Tinjau Pos Pengamanan Lebaran, Yota Balad dan Kapolres...
    13 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Ribuan masyarakat Ramaikan Shalat Idul Fitri 1445 H/2024...
    10 April 2024
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • PENGUMUMAN HASIL SELEKSI PEGAWAI PEMERINTAH DENGAN PERJANJIAN KERJA...
    24 Desember 2023
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Persyaratan Kerjasama Penyebarluasan Informasi Pemda Kota Pariaman...
    16 November 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN JADWAL TES KOMPETENSI PPPK GURU KOTA PARIAMAN...
    9 November 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PASCA SANGGAH PPPK JABATAN...
    25 Oktober 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PASCA SANGGAH
    25 Oktober 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN PPPK KOTA PARIAMAN 2023
    17 Oktober 2023
    Selengkapnya >>
  • REVISI PENGUMUMAN PENGADAAN PPPK JABATAN FUNGSIONAL GURU DI...
    21 September 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN PENGADAAN PPPK JABATAN FUNGSIONAL GURU DI LINGKUNGAN...
    19 September 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PENULISAN DAN PEMAPARAN MAKALAH SELEKSI TERBUKA...
    9 Agustus 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN TIGA BESAR SELEKSI TERBUKA JABATAN PIMPINAN TINGGI...
    11 Agustus 2023
    Selengkapnya >>