Bersihkan Genangan Air di Pinggir Jalan, Genius Umar Pimpin Goro


dewi | 27 November 2022

Kominfo Kota Pariaman---Curah hujan yang tinggi di Kota Pariaman beberapa hari yang lalu mengakibatkan terjadinya genangan air di beberapa titik pinggiran jalan yang membuat pengguna jalan terganggu. Membersihkan genangan air tersebut, Wali Kota Pariaman Genius Umar  langsung memimpin gotong royong bersama OPD dan camat dilingkungan Pemerintah Kota Pariaman serta masyarakat di Desa Air Santok Kecamatan Pariaman Timur Kota Pariaman, Minggu (27/11).

“Genangan air dipinggiran jalan terjadi karena tingginya curah hujan di Kota Pariaman beberapa hari yang lalu. Hari ini kita bersama beberapa OPD dilingkungan Pemko Pariaman dan Camat serta masyarakat langsung membersihkan genangan tersebut. Mulai dari membersihkan sampah sampai memperbaiki drainase yang tertutup karena lumpur, “ ungkap Wako Pariaman Genius Umar.

Kondisi cuaca saat ini khususnya di Kota Pariaman masih belum bisa dipastikan baik. Mencegah terjadinya banjir bukan menjadi urusan masing – masing namun tanggung jawab bersama. Hal inilah yang selalu dilakukan Pemko Pariaman dalam mencegah kebanjiran. Dengan terjaganya kebersihan drainase, maka genangan air pasca hujan bisa diminimalisir.

“Menjaga kebersihan drainase bukan hanya urusan sendiri namun tanggung jawab kita bersama. Kita akan selalu menghimbau dan mengajak masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan. Tidak hanya drainase yang diperhatikan, namun beberapa titik lainnya yang bisa diperkirakan menjadi penyebab terjadinya banjir, salah satunya kebersihan sungai. Seperti yang kita lakukan di Desa Cubadai Air kecamatan Pariaman Utara Kota Pariaman. Kita juga mengajak warga untuk melakukan pembersihan sampah dan rumput liar di sungai, “ tambahnya.

Disamping untuk kesehatan, kegiatan ini dilakukan juga untuk meningkatkan kesadaran peduli lingkungan dan kebersamaan warga, karena beberapa hari ini selalu hujan. Kerjasama warga bertujuan untuk memenuhi harapan masyarakat agar Kota Pariaman terhindar dari musibah banjir.

“Semoga saja gotong-royong bisa dilakukan setiap minggu, agar Kota Pariaman bisa bersih dari sampah dan terhindar dari banjir, “ tutupnya.(dewi lestari)

 

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Pemko Pariaman Rencana Terapkan Pola Kerja Alih Daya/Outsourcing
    22 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Konsultasi Program Kebudayaan, Wali Kota Pariaman Yota Balad...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Usulkan Sekolah Rakyat di Kota Pariaman, Yota Balad...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Adakan Workshop Penyusunan Pohon Kinerja dan...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50
    20 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan...
    17 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>