BNI KCP Pariaman Distribusikan Buku Tabungan kepada Kepala Desa Bagi Penerima BLT dari Dana Desa


Salah satu staf BNI KCP Pariaman saat menjelaskan kepada salah satu kepala desa, Kamis (14/5/2020)

Rika | 14 Mei 2020

 Kominfo Kota Pariaman --- Bank BNI Kantor Cabang Pembantu (KCP) Pariaman distribusikan buku tabungan kepada kepala desa se-kota Pariaman bertempat di Kantor DPMD Kota Pariaman, Kamis (14/5/2020).

“ Sebanyak 3.631 Kepala Keluarga (KK) diberikan Bantuan Langsung Tunai (BLT) dari dana desa melalui bank BNI, namun masih ada lima desa lagi yang terlambat mengantar surat tetapi besok empat desa akan segera diserahkan buku tabungan tersebut sedangkan satu desa belum ada kabar“, ungkap Kepala Bank BNI KCP Pariaman, Defitrial.

Defitrial juga menyampaikan bahwa pendistribusian buku tabungan ini diserahkan langsung kepada kepala desa dan setelah itu dilanjutkan penyerahan kepada penerima BLT ke masing-masing desa.

“ Setelah itu pada hari Senin atau Selasa depan akan dibagikan lagi kartu Anjungan Tunai Mandiri (ATM) “, imbuhnya.

Defit juga menghimbau bagi masyarakat penerima bantuan BLT ini mengambilnya melalui ATM dan tidak melalui outlet BNI. Kalau misalnya melalui outlet BNI maka akan terjadi penumpukan masa yang cukup banyak sementara dengan kondisi sekarang kita harus tetap menjaga jarak (physical distancing).

“ Selain melalui ATM BNI juga bisa mengambil melalui ATM non BNI dan agen BNI 46 yang ada di desa-desa. Dan untuk tahap berikutnya kita masih menerima data dari Dinas Sosial dan jika ada maka kita bukakan lagi sesuai permintaan dari Dinas Sosial “, ulasnya.

Ia juga berharap mudah-mudahan BLT ini bisa dimanfaatkan masyarakat terutama bagi mereka yang terdampak Covid-19 dan dana ini bisa digunakan secara maksimal serta mengambil sesuai dengan kebutuhan.

Ditempat yang sama, Kepala Desa Manggung, Oscar juga menyampaikan bahwa BLT dari dana desa yang disalurkan melalui BNI ada sebanyak 89 KK untuk masyarakat Desa Manggung.

“ Namun ia juga menyampaikan data itu masih ada data ganda yang diluar kategori yang tergolong PNS, tetapi kami dari Pemerintahan Desa langsung mengambil sikap untuk mengeluarkan data yang tidak termasuk kategori tersebut “, ujarnya.

Sedangkan untuk penyerahan tersebut segera dikucurkan kepada masyarakat pada hari Senin atau Selasa depan.

“ Kami dari pihak desa nantinya yang langsung memberikan melalui door to door. Artinya dari pemerintahan desa langsung memberikan ke rumah-rumah warga, sehingga tidak terjadi lagi perkumpulan atau keramaian sesuai dengan penerapan PSBB di Kota Pariaman “, ulasnya lagi. (rika)

 

 

 

 

 

 

 

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Pemko Pariaman Rencana Terapkan Pola Kerja Alih Daya/Outsourcing
    22 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Konsultasi Program Kebudayaan, Wali Kota Pariaman Yota Balad...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Usulkan Sekolah Rakyat di Kota Pariaman, Yota Balad...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Adakan Workshop Penyusunan Pohon Kinerja dan...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50
    20 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan...
    17 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>