Desa Cubadak Air Distribusikan Sembako Untuk Warga Kontak Erat Pasien Positif Covid-19


Foto ilustrasi/istimewa/internet

Erwin | 28 Agustus 2020

Kominfo Kota Pariaman --- Pemerintah Desa Cubadak Air, Kecamatan Pariaman Utara Kota Pariaman mendistribusikan bantuan paket sembako kepada warga yang pernah kontak erat dengan pasien positif covid-19 beberapa hari yang lalu.  Beberapa warga tersebut sebelumnya telah diambil swab pasca kontak langsung dengan salah satu pasien positif dari ASN Balaikota Pariaman dan Polres Pariaman.

Kepala Desa Cubadak Air, Abdul Hamid mengatakan, pemerintahan desa beserta perangkat lainnya langsung turun mendatangi rumah-rumah warga yang bersangkutan sambil membagikan bantuan berupa beras, telur, minyak goreng dan mie instan yang jika di nominalkan adalah sebesar Rp 225 ribu/paket.

"Bantuan ini kita ambil dari dana covid-19 yang dianggarkan oleh desa ", ungkap Abdul Hamid kepada tim Media Center Kota Pariaman, Jumat (28/8/2020).

"Semoga bantuan yang sedikit ini dapat mengurangi beban warga yang terpapar dan dapat mengurangi dampak sosial yang mereka alami ", imbuhnya.

Ia juga menghimbau agar warga yang bersangkutan untuk isolasi mandiri dirumah sambil menunggu hasil swab nya keluar.

"Kita doakan semoga hasil tes swab nya negatif, dan semoga juga Desa Cubadak Air terjauh dari virus tersebut aamiin ", tutur dia.

Sementara itu, menurut salah satu warga penerima bantuan sembako yang tidak mau disebutkan namanya, menyampaikan rasa terima kasih kepada Pemerintah Desa Cubadak Air yang telah memperhatikan kondisi mereka selama isolasi mandiri dirumah.

“Bantuan ini cukup mengurangi dampak psikis kami sejak kontak dengan pasien positif covid-19 kemarin “, tukasnya.

Ia meminta doa dari masyarakat sekitar, semoga hasil swabnya negatif ", tutupnya mengakhiri. (Erwin)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Pemko Pariaman Rencana Terapkan Pola Kerja Alih Daya/Outsourcing
    22 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Konsultasi Program Kebudayaan, Wali Kota Pariaman Yota Balad...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Usulkan Sekolah Rakyat di Kota Pariaman, Yota Balad...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Adakan Workshop Penyusunan Pohon Kinerja dan...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50
    20 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan...
    17 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>