Desa Kajai Wakili Kota Pariaman Ikuti Lomba Dasawisma Tingkat Sumbar


Phaik | 15 Februari 2021 | Dinas Komunikasi dan Informatika

Kominfo Kota Pariaman - Kelompok Dasawisma Mawar IV Desa Kajai Kecamatan Pariaman Timur Kota Pariaman yang mewakili Kota Pariaman terpilih mengikuti lomba Dasawisma berprestasi tingkat Provinsi Sumatera Barat.

Penilaian terhadap lomba Ketua Dasawisma berprestasi tingkat Provinsi Sumatera Barat dilakukan oleh tim Penggerak PKK Provinsi Sumatera Barat, Yang diketuai oleh Ny. Linda Alwis yang juga merupakan Plh. Ketua TP-PKK Sumbar di Aula Balaikota Pariaman, Senin (15/2/2021).

Saat menghadiri kegiatan penilaian lapangan tersebut, Walikota Pariaman, Genius Umar, mengatakan desa/kelurahan merupakan ujung tombak pembangunan di daerah termasuk juga di Kota Pariaman, karena sejak dari PKK tingkat Kota, Kecamatan hingga ke tingkat desa/kelurahan merupakan motor penggerak pemerintahan daerah.

" Karena hampir semua dari program daerah, program semua OPD yang semua programnya ada di desa dengan penggeraknya melalui dasawisma sehingga keberhasilan kelompok dasawisma menjadi sangat penting sebagai penentu keberhasilan pembangunan daerah khususnya Kota Pariaman," ungkap Genius.

Semua dasawisma jika berhasil dalam capaian programnya, sambung Genius kembali,  maka semua pemerintah desa/kelurahan akan semakin kuat  keberhasilan dalam mencapai program mensejahterkan masyarakatnya.

Karena, menurut Genius, jika keberhasilan tersebut mampu di implementasikan oleh empat kecamatan yang ada di Kota Pariaman, maka Kota Pariaman akan lebih mampu dalam upaya pelayanan terbaiknya terhadap masyarakat.

Di akhir sambuntannya, Genius berharap melalui penilaian dasawisma ini, dengan diadakan lomba dan penilaian ini setiap tahunnya, mampu meberikan motivasi terhadap dasawisma lainnya yang ada dalam suatu wilayah daerah serta secara terus memberikan bimbingan dan pembinaan untuk lebih baik lagi terhadap dasawisma- dasawisma yang ada di Kota Pariaman ini.

Selanjutnya, Ketua TP-PKK Desa Kajai, Kecamatan Pariaman Timur, Kota Pariaman, Ny. Neri Andriyusal, sampaikan ekspose singkat terkait kegiatan dasawisma yang telah berjalan di Desa Kajai tersebut dalam bentuk materi secara visual dan melalui penggunaan aplikasi, serta dilanjutkan dengan penilaian melalui dialog.

Penilaian tersebut juga disaksikan oleh Ketua TP PKK Kota Pariaman, Ny. Lucyanel Arlym Genius, Ketua GOW Ny. Indriati Mardison, Kepala OPD Pemko Pariaman, Camat Pariaman Timur, Pengurus PKK Kecamatan Pariaman Timur dan PKK Desa Kajai.(Fadli)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Konsultasi Program Kebudayaan, Wali Kota Pariaman Yota Balad...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Usulkan Sekolah Rakyat di Kota Pariaman, Yota Balad...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Adakan Workshop Penyusunan Pohon Kinerja dan...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50
    20 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan...
    17 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad - Mulyadi Support Efriadi, Berjalan Kaki...
    15 April 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>