Dikpora Kota Pariaman Sidak Kesiapan SDN 11 Koto Marapak dan SMPN 3 Pariaman Jelang PBM


Kadis Dikpora Kota Pariaman, Kanderi saat di cek suhu tubuh dengan thermogan oleh guru SMPN 3 Pariaman.

Erwin | 8 Juli 2020 | Dinas Komunikasi dan Informatika

Kominfo Kota Pariaman --- Pemerintah Kota Pariaman melalui Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Dikpora) Kota Pariaman melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke SDN 11 Koto Marapak dan SMPN 3 Pariaman untuk melihat kesiapan sebelum Proses Belajar Mengajar (PBM) secara tatap muka tanggal 13 Juli 2020 mendatang.

Sidak dipimpin langsung oleh Kadis Dikpora Kota Pariaman, Kanderi, didampingi Sekretaris Dikpora, Hertati Taher, Kabid Pendidikan Dasar Dikpora, Yurnal dan Kasi Kurikulum Dikpora, Eri Elfadri.

" Hari ini, Rabu (8/7/2020) kita melakukan pengecekan bagaimana persiapan menjelang pelaksanaan PBM Tahun Pelajaran 2020/2021 di masa New Normal. Kali ini kita mulai di SDN 11 Koto Marapak dan SMPN 3 Pariaman ", ungkap Kanderi kepada tim Media Center Kota Pariaman.

Kanderi mengatakan, PBM pada tahun ini sangat berbeda karena dihadapkan dengan pandemi Covid-19 atau new normal dimana kesehatan, keselamatan siswa dan guru sangat penting.

Ia juga tekankan, agar semua proses yang dilakukan oleh satuan pendidikan mulai dari tingkat SD, SMP, SMA/SMK mengacu pada Surat Edaran Kemendikbud No. 4 Tahun 2020 dan SKB (Surat Keputusan Bersama) empat Menteri (Menteri Kesehatan, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Menteri Agama, Menteri Dalam Negeri) tentang Aturan Kegiatan Belajar Mengajar di Era Kenormalan Baru.

" Kita berharap PBM di masa new normal ini tetap berjalan lancar dan maksimal ", tutup Kanderi. (Erwin)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Pemko Pariaman Rencana Terapkan Pola Kerja Alih Daya/Outsourcing
    22 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Konsultasi Program Kebudayaan, Wali Kota Pariaman Yota Balad...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Usulkan Sekolah Rakyat di Kota Pariaman, Yota Balad...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Adakan Workshop Penyusunan Pohon Kinerja dan...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50
    20 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan...
    17 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>