Tachi | 13 Januari 2021Taman Bunga Jengger Ayam Dinas Pol PP dan Damkar Kota Pariaman
Kominfo Kota Pariaman--- Sesuai dengan arahan dan dorongan dari Walikota Pariaman Genius Umar dalam hal menunjang pengembangan wisata Kota Pariaman, dan sekaligus mempercantik serta memperindah lokasi-lokasi wisata yang ada di Kota Pariaman dengan hiasan bunga-bunga yang indah, Dinas Satpol PP dan Damkar Kota Pariaman langsung menindak lanjuti arahan tersebut.
Selasa (12/1) Dinas Satpol PP dan Damkar Kota Pariaman melaksanakan arahan tersebut dengan cara membuat “Taman Bunga” di lokasi sekitar bekas arena MTQ, di Desa Taluak Kecamatan Pariaman Selatan.
“Ada sekitar 300 batang bunga Celosia, atau yang lebih dikenal di Indonesia dengan sebutan bunga jengger ayam, karena bentuk bunganya yang mirip dengan jengger ayam, yang kami tanam di taman bunga ini”, sebut Elvis Chandra Kasatpol PP dan Damkar Kota Pariaman.
“Penanaman bunga jengger ayam ini dilakukan secara gotong royong dengan staff Pol PP dan Damkar Kota Pariaman, juga dilakukan oleh Walikota Pariaman Genius Umar dan Ketua TP PKK Kota Pariaman Lucyanel Arlem”, terang Elvis Chandra.
“Kenapa bunga jengger ayam ini dipilih, karena jenis bunga ini gampang tumbuhnya dan subur dalam segala cuaca dan kondisi, dan tidak perlu perawatan khusus. Tanaman ini juga cocok untuk ditanam secara berkelompok sebagai tanaman hamparan atau pembatas”, jelas Kasatpol PP dan Damkar ini.
Lebih lanjut beliau menjelaskan, untuk warna dari masing-masing bunga ini dibedakan per-OPD. Untuk Dinas Satpol PP dan Damkar, warna bunga jengger ayam yang ditanam adalah warna kuning, dan nantinya untuk OPD lain juga ada warna merah, dan yang lainnya, sedangkan untuk bibit bunga ini dibeli di daerah Sunur Kabupaten Padang Pariaman.
“Semoga dengan peran serta dari Dinas Satpol PP dan Damkar ini yang bisa dikatakan sebagai pilot projek bagi OPD lain, dapat memberikan manfaat atau dampak positif, sehingga taman bunga ini bisa menjadi salah satu daya tarik wisata yang bisa mendorong wisatawan Domestik dan Mancanegara untuk berkunjung ke Kota Pariaman, guna menikmati wisata alam bahari dan taman bunga yang ada disini”, pungkas Elvis Chandra dalam wawancaranya dengan peliput MCP. (Desi)
MC Kota Pariaman
![]() |
Konsultasi Program Kebudayaan, Wali Kota Pariaman Yota Balad... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Usulkan Sekolah Rakyat di Kota Pariaman, Yota Balad... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Adakan Workshop Penyusunan Pohon Kinerja dan... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50 20 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan... 17 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad - Mulyadi Support Efriadi, Berjalan Kaki... 15 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II... 14 Februari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA... 21 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024 11 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK 6 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024 30 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG... 6 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024 29 November 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di... 18 November 2024 Selengkapnya >> |