Kominfo Kota Pariaman --- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Pariaman menggelar Rapat Paripurna Dalam rangka stemotivoring pendapat akhir dari masing-masing fraksi terhadap Rancangan Peraturan Daerah APBD Perubahan Kota Pariaman Tahun 2020 bertempat di Ruang Rapat Utama DPRD Kota Pariaman, Desa Manggung (19/92020).
Rapat Paripurna ini di pimpin oleh Ketua DPRD Fitrinora di dampingi Wakil Ketua DPRD, Faisal dan Mulyadi dan Para Anggota Dewan, serta di hadiri oleh Sekretaris Daerah, Fadli, Asisten I Yaminurizal serta Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah, Kabag di lingkungan Pemerintah Kota Pariaman.
Pada rapat paripurna tersebut ada 6 Fraksi yang menyampaikan pendapat akhir fraksi yaitu Fraksi Gerindra dibacakan oleh Hamdani, Fraksi keadilan Demokrasi dibacakan oleh M.Yasin, Fraksi Partai Persatuan Pembangunan dibacakan oleh Ikhwan Idam, Fraksi Nasdem Jonasri, Fraksi Golongan Karya dibacakan oleh Life Iswar dan Fraksi Bulan Bintang Nurani dibacakan oleh Riko Syaputra. Semua fraksi setuju dan menerima Ranperda APBD Perubahan Tahun 2020 untuk ditetapkan dan dijadikan Perda (Peraturan Daerah).
Dalam kesempatan tersebut, Wakil Walikota Pariaman Mardison Mahyuddin menyampaikan bahwa hari ini menghadiri rapat paripurna dalam rangka stemotivoring pendapat akhir dari masing-masing fraksi terhadap Rancangan Peraturan Daerah APBD Perubahan Kota Pariaman Tahun 2020.
“ Semua fraksi sudah memutuskan dan menerima apa yang telah disepakati didalam APBD Perubahan, semoga yang saudara telah lakukan ini adalah sebuah ibadah dalam rangka melaksanakan tugas yang mengemban amanah dari masyarakat “, ujarnya.
Wawako Mardison Mahyuddin juga sampaiakan bahwa pelaksanaan pembahasan dari APBD Perubahan antara Pemerintah Daerah dengan DPRD tentu sesuai dengan aturan serta kesepakatan yang disampaikan masing-masing fraksi.
“ Ada fraksi yang menyampaikan masukan dan saran terhadap Pemerintah Daerah. Semua masukan tersebut tentu menjadi catatan dan dijadikan sebagai evaluasi dalam meningkatkan kinerja kedepan, terutama pada Tahun 2020 ini “, imbuhnya.
“ Kita menyadari semua bahwa Covid-19 adalah musibah. Apabila musibah sudah terjadi tentu semua yang menjadi perencanaan kita dan yang akan dilakukan akan menjadi terabaikan “, ulasnya.
Dijelaskannya bahwa terhadap Covid-19 ini, kami Pemko Pariaman telah melakukan penanganan dari segala macam dan tindakan terhadap yang pasien yang terpapar Covid-19.
“ Kinerja dari tim Gugus Tugas Covid-19 Kota Pariaman telah bekerja maksimal. Dengan selalu mensosialisasikan dan disiplin protokol kesehatan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 “, sebutnya.
Ia juga berharap semua perencanaan yang tertunda akibat Covid-19, namun semangat semua OPD untuk berkomitmen meningkatkan PAD harus tetap jalan.
“ Apapun keinginan kita untuk meningkatkan ekonomi masyarakat pada wujudnya adalah untuk kesejahteraan masyarakat. Semoga cit-cita kita bersama ini akan bisa terlaksana apabila antara Pemerintah Daerah bersama DPRD seiring sejalan menjalankan amanah ini “, pungkasnya mengakhiri. (rika)
MC Kota Pariaman
![]() |
Pemko Pariaman Rencana Terapkan Pola Kerja Alih Daya/Outsourcing 22 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Konsultasi Program Kebudayaan, Wali Kota Pariaman Yota Balad... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Usulkan Sekolah Rakyat di Kota Pariaman, Yota Balad... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Adakan Workshop Penyusunan Pohon Kinerja dan... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50 20 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan... 17 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II... 14 Februari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA... 21 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024 11 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK 6 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024 30 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG... 6 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024 29 November 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di... 18 November 2024 Selengkapnya >> |