Kota Pariaman --- Edison TRD kembali pimpin Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Pariaman Periode 2025-2029. Pelantikan tersebut dilantik langsung Ketua Umum KONI Provinsi Sumatera Barat, Roni Pahlawan bertempat di Aula Balaikota Pariaman, Senin (28/4/2025).
Acara tersebut dihadiri oleh Wali Kota Pariaman Yota Balad, Wakil Wali Kota Pariaman Mulyadi unsur Forkopimda dan Pengurus KONI Kota Pariaman.
Dalam sambutannya, Wali Kota Pariaman Yota Balad memberikan ucapan selamat kepada Pengurus KONI Kota Pariaman periode 2025-2029.
“KONI sebagai mitra pemerintah dalam meningkatkan prestasi olahraga daerah, kiranya dapat bersama-sama dengan pemerintah, dalam hal ini untuk mengajak keikutsertaan berbagai pihak, segenap komponen masyarakat, untuk memiliki tanggung jawab dan berkewajiban dalam hal pembinaan, pengembangan potensi dan prestasi olahraga”, ujarnya.
Ia menekankan bahwa olahraga bukan semata ajang kompetisi, melainkan ladang pembentukan karakter dan sportivitas generasi muda. Selain itu, kita berharap olahraga mampu menjadi magnet untuk mengundang wisatawan ke Kota Pariaman.
Sementara itu, Ketua Umum KONI Kota Pariaman, Edison TRD berharap dengan terbentuknya pengurus yang baru, diharapkan dapat tercipta atlet-atlet Kota Pariaman yang bisa bersaing di tingkat nasional maupun internasional.
“Cabor olahraga sepak bola Kota Pariaman sedang bersinar-sinarnya, dimana Persikopa secara berturut-turut menjadi Runner-Up Piala Soeratin U17 Tingkat Nasional berhasil mengharumkan nama Sumatera Barat, Kota Pariaman khususnya di tingkat Provinsi Nasional”, terangnya.
Ketua Umum KONI Sumbar, Roni Pahlawan mengungkapkan bahwa KONI Provinsi Sumbar tahun 2025 akan menggelar Pekan Olahraga yang memperlombakan cabang-cabang olahraga bela diri akan diperlombakan, cabang olahraga pantai, voli dan olahraga mahasiswa.
Roni berharap jika sarana dan prasarana telah memadai, ia berharap Kota Pariaman bisa menghidupkan olahraga pantai, karena olahraga pantai ini tidak banyak di Sumatera Barat. Kota Pariaman menjadi potensi terbesar untuk bisa dikembangkan sehingga pariwisata menjadi semakin berkembang.
“Selamat bertugas kepada pengurus KONI Kota Pariaman yang baru saja dilantik, jalankan amanah ini dengan sebaik-baiknya, harapan kita kedepan olahraga di Kota Pariaman bisa maju”, tutupnya.(rika)
MC Kota Pariaman
![]() |
Lestarikan Olahraga Tradisional, Pemko Pariaman Gelar Lomba Tingkat... 28 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Kunjungi RSPA Delima Kota Pariaman, Anggota DPR RI... 27 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Silaturrahmi Purna ASN Sabiduak Sadayuang, Wako Yota Balad... 27 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad Ucapkan Terimakasih dan Apresiasi Seluruh Pihak... 26 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad Lakukan Peletakan Batu Pertama TK ATTIN... 26 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Bersama BPJS Kesehatan Sosialisasikan Program JKN... 25 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad Buka Sosialisasi Percepatan Pembentukan Koperasi Desa/Lurah... 25 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Peringati Hari Otonomi Daerah XXIX Tahun 2025, Walikota... 25 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Gelar Upacara Peringatan Hari Otda ke... 25 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Launching Program Perlindungan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan... 24 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
SURAT EDARAN PENERIMAAN MAHASISWA BARU PROGRAM SAGASAJA PLUS... 24 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II... 14 Februari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA... 21 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024 11 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK 6 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024 30 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG... 6 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024 29 November 2024 Selengkapnya >> |