Genius Umar dan Rombongan Pemko Pariaman, silaturahmi dengan Wali Kota Jambi


Juned | 26 November 2022

Kominfo Kota Pariaman --- Wali Kota Pariaman, Genius Umar dan rombongan Pemerintah Kota Pariaman, silaturahmi dengan Wali Kota Jambi, Syarif Fasha. Kegiatan ini merupakan Kunjungan balasan, dimana sebelumnya Pemerintah Kota Jambi, telah berkunjung ke Kota Pariaman pada awal Agustus 2022 lalu.

Diketahui, Syarif Fasha dan rombongan jajaran Pemerintah Kota Jambi, mengunjungi Kota Pariaman, sekaligus  berekreasi mengelilingi kota pariaman dengan bersepeda, untuk melihat destinasi wisata yang ada di kota yang terkenal dengan pesta budaya Tabuik nya ini.

“Kota Jambi, merupakan Kota yang sangat pesat pertumbuhan ekonomi dan pembangunanya. Dibawah kepemimpinan Bang Syarif Fasha, dirinya mampu meningkatkan PAD (Pendapatan Asli Daerah) menjadi berkali-kali lipat, dan untuk itu, saya merasa, Kota Pariaman kiranya dapat meniru kiat dan cara dari pemerintah Kota Jambi ini, agar dapat kita implementasikan di Kota Pariaman,” ujarnya di rumah dinas walikota Jambi, Sungai Putri, Kecamatan Telanaipura, Kota Jambi, Provinsi Jambi, Jum’at (25/11).

Genius mengatakan bahwa Kota Pariaman mempunyai PAD yang sangat kecil, karena itu kedatangan dirinya bersama jajaran Pemko Pariaman ini, untuk menimba ilmu dan kebijakan yang diterapkan Kota Jambi, dalam mengupayakan optimalisasi dari PAD yang ada di Kota Pariaman, ucapnya.

“Kami berharap, kunjungan ini, adalah ajang sharing session untuk bertukar fikiran, bagaimana menjalankan roda pemerintahan kota dengan baik, sekaligus ajang menjalin hubungan silaturahmi antara kedua daerah,” tukasnya.

Lebih lanjut Genius menuturkan, bahwa visi daerahnya adalah mewujudkan Kota Pariaman sebagai Kota Wisata, Perdagangan, Jasa yang Religius dan Berbudaya, dan selalu mengupayakan agar wisata di kotanya terus berkembang, sehingga akan berdampak ekonomi dan tingkat kesejahteraan pada masyarakat daerah yang dipimpinya, sehingga dapat mendatangakan investor untuk membangun daerah kita, ulasnya.

“Semoga dengan saling berdiskusi dan bertukar pikiran antara jajaran Pemko Jambi dan Pemko Pariaman ini, kita dapat terus menjalin silaturahmi dapat semakin erat, dan saling sharing informasi dalam membangun kedua daerah,” tutupnya.

Wali Kota Jambi, Syarif Fasha, memuji Perkembangan dan Kemajuan Kota Pariaman, ditangan Genius Umar. “Sudah bukan rahasia lagi, Genius Umar mempunyai link hampir disemua lini yang ada di Pemerintah Pusat, sehingga berbagai anggaran yang berasal dari APBN di Kementerian yang ada, dapat ditarik ke Kota Pariaman,” ungkapnya.

Lebih lanjut Syarif Fasha juga menuturkan, bahwa Kota Pariaman banyak mempunyai program dan kebijakan dalam membangun daerahnya, sehingga berbagai penghargaan pribadi dan untuk Kota Pariaman sendiri, banyak didapat oleh Pemko Pariaman dibawah kepemimpinan Genius Umar. Ucapnya.

Syarif Fasha juga menjelaskan, awal pertemuan dengan Genius Umar, adalah ketika mengikuti Diklat di Balai Diklat Kemendagri, bagi Kepala Daerah se indonesia, yang digelar Tahun 2014 yang lalu. Sejak saat itu, dirinya dan Genius Umar, saling berkomunikasi sampai saat ini.

“Kota Pariaman mempunyai keunggulan dengan alam dan destinasi wisata yang ada. Setelah melihat langsung keindahan pantai di Kota Pariaman itu, saya menyakini objek wisata pantai dan alam di Kota Pariaman tersebut bisa dijadikan aset wisata destinasi nasional, dan ini sejalan dengan visi yang dibuat oleh Kota Pariaman ditangan Genius Umar, dan ini telah tepat,” ungkapnya mengakhiri.

Hadir juga dalam rombongan Pemko Pariaman, Sekda Kota Pariaman, Yota Balad, beserta beberapa Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang ada di Kota Pariaman. (J)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Didampingi Wako Yota Balad, Wagub Vasko Ruseimy Safari...
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Wagub Sumbar Vasko Dan Wako Pariaman Yota Balad...
    17 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Wagub Vasko Serahkan Bantuan Pembangunan Masjid Nurul Iman...
    17 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Terima Kunjungan Kakanwil DJPb Provinsi Sumatera...
    17 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Wako Yota Balad Pimpin Rapat Evaluasi Pengadaan Barang/Jasa...
    17 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Wako Yota Balad Hadiri Peringatan Nuzulul Qur'an dan...
    17 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Buka Pekan Nuzul Qur’an Masjid Raya Marunggi, ini...
    16 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Percepatan Pembentukan PDAM, Wako Yota Balad Koordinasi Langsung...
    16 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • TSR Khusus Wali Kota Pariaman, Yota Balad Kunjungi...
    15 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Gubernur Sumbar : Kekompakan Pemimpin Kota Pariaman Ciptakan...
    15 Maret 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pasca Masa Sanggah Pengadaan...
    9 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Prasanggah Pengadaan P3K Pemko...
    30 Oktober 2024
    Selengkapnya >>