Kominfo Kota Pariaman-- Untuk mengurangi angka pengangguran, anak muda harus bekerja. Bekerja tidak harus menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) saja, akan tetapi mereka bisa membuat bisnis sendiri, dengan cara perseorangan atau secara berkelompok, sehingga akan bisa membuka lowongan pekerjaan bagi pengangguran yang ada di Kota Pariaman.
Hal itu disampaikan oleh Walikota Pariaman Genius Umar, kepada 6 (enam) orang anak-anak muda Kota Pariaman yang berpamitan kepada beliau, untuk mengikuti pelatihan kerja ke Balai Besar Pengembangan Latihan Kerja (BBPLK) Semarang selama lebih kurang 1 s/d 1,5 bulan, dibawah pendampingan dari DPMPTSP dan Tenaga Kerja Kota Pariaman.
“Kesempatan yang kalian dapatkan ini tidaklah mudah, dan kalian merupakan anak-anak muda Kota Pariaman yang beruntung mendapatkan kesempatan ini, karena proses seleksi pelatihan ini di ikuti oleh anak-anak muda se Indonesia”, ujar Genius Umar.
Ikuti pelatihan ini dengan serius, serap ilmu yang diberikan, sehingga mempunyai wawasan yang baru, dan skill untuk membuat usaha atau bisnis sendiri secara perseorangan atau berkelompok, sehingga bisa membuka peluang pekerjaan dan mengurangi angka pengangguran yang ada di Kota Pariaman.
“Pesan saya jaga nama baik Kota Pariaman, tonjolkan diri dan kemampuan kalian, sehingga kedepannya anak-anak muda Kota Pariaman yang akan ikut pelatihan lagi, akan mempunyai peluang lebih besar untuk diterima, dan menyerap ilmu serta mendapatkan skill untuk membuka peluang usaha kedepannya”, tegas Genius Umar menutup arahannya kepada 6 orang anak-anak muda tersebut di Rumah Dinas Wako, Selasa (17/5).
Sementara itu Mita Nirwansyah warga Desa pakasai, salah seorang peserta pelatihan yang akan berangkat ke Kota Semarang mengatakan, sangat senang sekali bisa mengikuti pelatihan ini, karena kesempatan ini merupakan modal bagi beliau untuk bisa berbisnis dan membuka usaha kedepannya nanti.
Mita, lulusan Manajemen Bisnis ini juga menyebutkan ada tiga jurusan yang akan diikuti oleh beliau dan teman-temannya yaitu, jurusan Fashion Tekhnologi, Manajemen Bisnis, dan Asisten Junior, masing-masing akan diikuti oleh 2 (dua) orang peserta per jurusan.
Mita mengungkapkan rasa syukurnya, karena tidak semuanya beruntung bisa mendapatkan kesempatan untuk mengikuti program dari Kementerian Tenaga Kerja ini.
Mita berharap ilmu yang didapat disana nantinya bisa dikembangkan, dan bisa membawa nama baik Kota Pariaman, serta bisa mewakili dan mengajak masyarakat Kota Pariaman, untuk bisa mengembangkan bisnis atau mengembangkan usaha sendiri sesuai dengan harapan yang ditumpangkan oleh Bapak Walikota kepada mereka. (tachi)
MC Kota Pariaman
![]() |
Gercep Dinas PUPRP Kota Pariaman mulai penimbunan jalan... 19 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pj Sekda Mursalim ikuti Zoom Meeting Penyelesaian CASN... 19 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Peringati Nuzul Qur’an, Guru dan Siswa Saling Berbagi 19 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Wakil Wali Kota Pariaman Mulyadi Hadiri Lepas Sambut... 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Hadiri Peringatan Nuzul Qur’an, Mulyadi harapkan kegiatan keagamaan... 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Didampingi Wako Yota Balad, Wagub Vasko Ruseimy Safari... 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Wagub Sumbar Vasko Dan Wako Pariaman Yota Balad... 17 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Wagub Vasko Serahkan Bantuan Pembangunan Masjid Nurul Iman... 17 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad Terima Kunjungan Kakanwil DJPb Provinsi Sumatera... 17 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Wako Yota Balad Pimpin Rapat Evaluasi Pengadaan Barang/Jasa... 17 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II... 14 Februari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA... 21 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024 11 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK 6 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024 30 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG... 6 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024 29 November 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di... 18 November 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pasca Masa Sanggah Pengadaan... 9 November 2024 Selengkapnya >> |