Kominfo Kota Pariaman--- Tim Penilai Kegiatan Gerak PKK Tingkat Provinsi Sumatera Barat Tahun 2020 beserta rombongan, datang ke Kota Pariaman untuk memberikan penilaian kepada TP PKK Desa/Kelurahan yang mewakili Kota Pariaman ke Tingkat Provinsi Sumatera Barat, Senin (3/8).
Dalam penilaian yang dilakukan oleh Tim Penilai, ada 5 (lima) kategori dalam kegiatan gerakan PKK di kota pariaman yang akan dinilai, sekaligus dibina oleh TP PKK Provinsi Sumatera Barat, serta mewakili Kota Pariaman ke Tingkat Provinsi Sumatera Barat.
5 kategori yang dinilai tersebut adalah, Penilaian Tertib Administrasi, Penilaian Pokja I, Pola Asuh Anak dan Remaja, Penilaian Pokja IV, dan IVA Test.
Walikota Pariaman, Genius Umar, dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat datang dan terimakasih kepada Ibu Nevi Irwan Prayitno selaku Ketua TP PKK Provinsi Sumatera Barat, dan Tim Penilai Kegiatan Gerakan PKK Tingkat Provinsi Sumatera Barat beserta rombongan.
“Selaku Ketua Dewan Penasehat Tim Penggerak PKK Kota Pariaman, kami ingin menyampaikan , bahwa Pemerintah Kota Pariaman memiliki kepentingan dan perhatian yang sangat besar dalam memfasilitasi dan mendorong gerakan PKK, agar terus tumbuh dan berkembang, sehingga mampu memberikan kontribusi dalam menyukseskan program-program pembangunan, dan berkontribusi mewujudkan visi pembangunan Kota Pariaman kedepannya, melalui revitalisasi TP PKK yang merupakan salah satu program unggulan Pemerintah Kota Pariaman yang tertuang dalam RPJMD Kota Pariaman Periode 2018-2023”, jelas Walikota Pariaman yang energik ini.
Kehadiran PKK melalui 1.015 Kelompok Dasawisma-nya pada 71 Desa/Kelurahan di kota pariaman telah teruji keberadaannya, memberikan harapan besar bagi pemerintah kota pariaman untuk bersama-sama mengatasi berbagai permasalahan yang berkembang dalam kehidupan masyarakat.
Oleh karena itu, kami berharap kiranya PKK dalam mengembangkan kegiatannya tidak berdiri sendiri, melainkan harus bermitra secara sinergis dengan lembaga-lembaga kemasyarakatan lainnya dan pemerintah kota pariaman.
“Apabila kemitraan seperti ini dapat dikembangkan, Insya Allah akan mampu mempercepatkan program pemberdayaan masyarakat. Selain itu dengan kerja keras para kader Dasawisma, ternyata mampu memberikan kontribusi terhadap penurunan Total Fertility Rate (TFR) yang cukup signifikan pada Wanita Usia Subur dan pencegahan Stunting”, terang Genius Umar.
Melalui kesempatan ini, kami ucapkan juga terimakasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Tim Penggerak PKK Desa/Kelurahan yang mewakili Kota Pariaman ke Tingkat Provinsi Sumatera Barat atas kerja keras dan partisipasinya dalam mempersiapkan kegiatan penilaian ini.
“Semoga penilaian ini berjalan dengan lancar, dan TP PKK Kota Pariaman bisa menjadi juara umum dengan usaha dan kerja keras yang telah mereka lakukan selama ini”, pinta Genius Umar menutup sambutannya. (Desi)
MC Kota Pariaman
![]() |
Pemko Pariaman Rencana Terapkan Pola Kerja Alih Daya/Outsourcing 22 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Konsultasi Program Kebudayaan, Wali Kota Pariaman Yota Balad... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Usulkan Sekolah Rakyat di Kota Pariaman, Yota Balad... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Adakan Workshop Penyusunan Pohon Kinerja dan... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50 20 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan... 17 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II... 14 Februari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA... 21 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024 11 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK 6 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024 30 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG... 6 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024 29 November 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di... 18 November 2024 Selengkapnya >> |