Genius Umar sambut “Pulang Basamo” IKST PL, GEMPAR'S dan PKDP Provinsi Riau Dalam rangka Hoyak Tabuik Piaman


Juned | 13 Agustus 2022

Kominfo Kota Pariaman --- Walikota Pariaman, Genius Umar, menerima kunjungan Ikatan Keluarga Suku Tanjung Piaman Laweh (IKST PL) Provinsi Riau, PKDP Provinsi Riau dan PKDP Kota Pekanbaru, serta GEMPAR'S (Gerakan Pemuda Pariaman Sekitarnya), yang “Pulang Basamo”, untuk bersilaturahmi dengan Kepala Daerah Kota Pariaman, sekaligus menghadiri Puncak Pesona Hoyak Tabuik Budaya Piaman 2022, bertempat di rumah dinas walikota, Kelurahan kampumh Jawa II, Kecamatan Pariaman Tengah, Sabtu siang (13/8).

“Kami menyambut baik Pulang Basamo warga kami yang ada di Provinsi Riau, yang kebanyakan dari Pekanbaru, dan ada juga yang dari Kampar, semoga silaturahmi ini, akan semakin menguatkan hati, antara ranah dengan rantau,” ujarnya.

Genius juga mengatakan, bahwa saat ini Kota Pariaman telah menjelma menjadi kota destinasi wisata untuk Regional Sumatera dan Indonesia, karena hanya Pariwisata dan keindahan alam yang tuhan berikan yang bisa meningkatkan perekonomian kita.

“Kita tidak mempunyai tambang atau perkebunan yang luas, yang kita punya hanya pantai, pulau dan suasana yang asri dan nyaman, beserta infrastruktur yang menunjang untuk itu, sehingga akan memanjakan wisatawan yang datang, karena pariwisatalah, yang bisa kita jadikan daya ungkit ekonomi untuk daerah kita,” tukasnya.

Lebih lanjut Genius menuturkan, agar masyarakat di rantau yang berasala dari Kota Pariaman dan Kabupaten Padang Pariaman ini, untuk dapat membantu kampong dengan apa yang mereka bisa, kalau bisa sering-sering pulang kampung, berbelanja dan berwisata, biar uangnya dirasakan oleh masyarakat Kota Pariaman, ucapnya.

“Kami mengajak para perantau, ikut bersama-sama membangun Kota Pariaman, dengan turut mempromosikan destinasi wisata dan kalau sempat, untuk sering-sering pulang kampung, meramaikan Kota Pariaman, dan hal ini telah dilakukan oleh rekan-rekan di PKDP dan GEMPAR’S Riau, yang aktif mengajak rekan dan koneksi mereka, untuk berwisata di Kota Pariaman,” tutupnya. (J)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Hadiri Peringatan Nuzul Qur’an, Mulyadi harapkan kegiatan keagamaan...
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Didampingi Wako Yota Balad, Wagub Vasko Ruseimy Safari...
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Wagub Sumbar Vasko Dan Wako Pariaman Yota Balad...
    17 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Wagub Vasko Serahkan Bantuan Pembangunan Masjid Nurul Iman...
    17 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Terima Kunjungan Kakanwil DJPb Provinsi Sumatera...
    17 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Wako Yota Balad Pimpin Rapat Evaluasi Pengadaan Barang/Jasa...
    17 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Wako Yota Balad Hadiri Peringatan Nuzulul Qur'an dan...
    17 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Buka Pekan Nuzul Qur’an Masjid Raya Marunggi, ini...
    16 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Percepatan Pembentukan PDAM, Wako Yota Balad Koordinasi Langsung...
    16 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • TSR Khusus Wali Kota Pariaman, Yota Balad Kunjungi...
    15 Maret 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pasca Masa Sanggah Pengadaan...
    9 November 2024
    Selengkapnya >>