Genius Umar Tagih Kolaborasi HIPMI Dengan Pemko


Tachi | 8 November 2022

Kominfo Kota Pariaman --- “Saya bangga dengan HIPMI Kota Pariaman yang sangat inovatif dan kreatif  sekali untuk ikut membantu menggerakan roda ekonomi Kota Pariaman kedepannya. Saya yakin ditangan para pengusaha muda Kota Pariaman, kedepannya pariaman akan semakin maju dalam segala hal untuk mensejahterakan masyarakat Kota Pariaman”, pungkas Wali Kota Pariaman Genius Umar.

Hal tersebut disampaikan oleh Genius, saat didapuk oleh Badan Pengurus Cabang (BPC) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kota Pariaman untuk dapat memberikan arahan dalam acara “Pelantikan BPC HIPMI Kota Pariaman Periode 2022-2025”, di Aula Balaikota Pariaman, Selasa (8/11).

Genius berharap, HIPMI Kota Pariaman dapat terus berkolaborasi dengan Pemerintah Kota Pariaman dalam pembangunan di bidang perekonomian, karena keberadaan HIPMI di Kota Pariaman sangat penting dengan program-program srategisnya dalam menumbuhkan gairah usaha.

“Selamat saya ucapkan kepada pengurus BPC HIPMI Kota Pariaman yang telah dilantik, semoga amanah dalam menjalankan tugas dan bertanggung jawab sebagai wadah untuk menciptakan pengusaha baru yang bertalenta”, tegas Genius.

Sementara itu Ketua Umum BPD HIPMI Sumbar Brian Putra Bastara mengatakan, HIPMI harus bisa menebarkan virus kewirausahaan dan mampu membina generasi Z ini agar mampu menjawab tantangan dimasa depan.

“Laksanakan program-program yang mampu menaik kelaskan pengusaha-pengusaha muda di Kota Pariaman, dan yang paling penting adalah bagaimana kolaborasi sinergi antara HIPMI dan pemerintah daerah itu selalu ada, dan itu merupakan suatu kewajiban bagi HIPMI Kota Pariaman menjadi mitra dari pemerintah daerah untuk meningkatkan pembangunan ekonomi di Kota Pariaman”, ujarnya.

 Adapun pengurus BPC HIPMI Kota Pariaman yang dilantik langsung oleh Ketua Umum BPD HIPMI Sumbar Brian Putra Bastara adalah, Zilman Rizal sebagai Ketua Umum Periode 2022-2025, Ridolof Bestari sebagai Sekretaris Umum, dan Febrianto sebagai Bendahara Umum, beserta pengurus lainnya yang membawahi bidang-bidang tertentu. (tachi)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Pemko Pariaman Rencana Terapkan Pola Kerja Alih Daya/Outsourcing
    22 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Konsultasi Program Kebudayaan, Wali Kota Pariaman Yota Balad...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Usulkan Sekolah Rakyat di Kota Pariaman, Yota Balad...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Adakan Workshop Penyusunan Pohon Kinerja dan...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50
    20 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan...
    17 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>