Juned | 4 Oktober 2022Wali Kota Pariaman, Genius Umar menerima cenderamata miniatur Al Qur’an dari Alumni Sekolah Padang Panjang, Puji Priyanto, Guru di SMK N 3 Pariaman, bertempat di ruang kerja walikota, Balaikota Pariman, Selasa (4/10).
Kominfo Kota Pariaman --- Wali Kota Pariaman, Genius Umar, menerima kunjungan Puji Priyanto, putra asli pariaman yang merupakan lulusan sekolah di Kota Padang Panjang. Beliau memberikan miniatur Al Qur’an yang terdapat di Islamic Center Padang Panjang, dimana pembuat miniatur ini adalah alumni lulusan sekolah padang panjang, bernama yulhendri, maestro pemahat yang saat ini berkarya di Jogjakarta, bertempat di ruang kerja walikota, Balaikota Pariman, Selasa (4/10).
“Sebelumnya saya pribadi mengucapkan terimakasih kepada para Alumni dimana pak Puji Prianto ini dulunya bersekolah di Padang Panjang, dengan memberikan kami kenang-kenangan sebuah miniatur Al Qur’an yang sangat cantik ini,” ujarnya.
Genius juga berdiskusi tentang potensi pengrajin dari Kota Pariaman, untuk dapat membuat karya atau yang dapat menjadi ciri khas daerah kita, dan ia akan mengumpulkan para pelaku kerajinan, pelaku seni dan yang lainnya, untuk dapat mewujudkan hal tersebut.
“Kota Pariaman saat ini telah menjadi kota destinasi wisata nusantara, bukan hanya regional Sumatera saja, karena itu kita mesti mempunyai suvenir sebagai oleh-oleh bagi para pengunjung dan wisatawan tersebut, dan ini belum terkelola dengan baik,” ungkapnya
Lebih lanjut Genius berharap, semoga kedepanya, Kota Pariaman dapat mempunyai hasil karya yang spesifik, sesuai dengan kearifan lokal dan budaya yang kita punya, yang dapat kita nantinya juga dapat meningkatkan UMKM dan kesejahteraan pelaku kerajinan di Kota Pariaman, ucapnya.
“Kami meminta, agar pak Puji sebagai putra daerah asli Pariaman, dapat menghimpun pengrajin produktif yang kita punya, sehingga dapat jug memperkuat kekompakan dari para para pengrajin dan pelaku seni tersebut,” tutupnya.
Sementara itu Puji Priyanto, yang merupakan Guru di SMK N 3 Pariaman, menuturkan bahwa dirinya bersama dengan alumni sekolah Padang Panjang, ingin memberikan kenang-kenangan kepada Kepala Daerah dimana kami berasal, dan ini juga demi menjalin silaturahmi dengan Walikota Pariaman, katanya.
“Kami memberikan miniatur Al Qur’an yang terdapat di Islamic Center Padang Panjang, hal ini kami lakukan untuk memotivasi, jadi alumni setiap daerah berbuatlah sesuatu untuk daerah asalnya, jangan hanya sekedar reuni-reunian saja,” tukas lulusan SMP 1 dan SMA 1 Padang Panjang ini.
Ketua HIPAKAD (Himpunan Putra Putri Keluarga Angkatan Darat) Kota Pariaman ini, juga mengatakan bahwa, Kota Pariaman banyak mempunyai potensi pelaku kerajinan, mulai dari sulaman, bordir, pembatik, pelukis dan yang lainya, untuk dapat berkumpul bersama membentuk komunitas di Kota Pariaman.
“Kita harus mengikuti perkembangan zaman, jadi barang yang akan kita buat dan hasilkan harus sesuai dengan selera zaman, walaupun bagus tetapi tidak mengikuti selera zaman, maka tidak akan laku juga, karena itu kita mesti berkreasi dan berinovasi untuk membuat karya yang disukai banyak orang,” pintanya mengakhiri. (J)
MC Kota Pariaman
![]() |
Pemko Pariaman Rencana Terapkan Pola Kerja Alih Daya/Outsourcing 22 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Konsultasi Program Kebudayaan, Wali Kota Pariaman Yota Balad... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Usulkan Sekolah Rakyat di Kota Pariaman, Yota Balad... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Adakan Workshop Penyusunan Pohon Kinerja dan... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50 20 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan... 17 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II... 14 Februari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA... 21 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024 11 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK 6 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024 30 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG... 6 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024 29 November 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di... 18 November 2024 Selengkapnya >> |