Kominfo Kota Pariaman---Untuk lebih meramaikan pasar produksi Kota Pariaman yang beralamat di samping terminal Jati Kota Pariaman, Pemerintah Kota Pariaman melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UKM (Disperindagkop dan UKM) Kota Pariaman menggandeng Business Development Center (BDC) Angso Duo yang selama ini beralamat di Cimparuah Kota Pariaman dipindahkan ke area pasar produksi Kota Pariaman sehingga pasar produksi lebih sering dikunjungi masyarakat banyak.
“Kita memang menempatkan BDC Angso Duo Kota Pariaman satu bangunan dengan pasar produksi. Ini bertujuan agar pasar produksi lebih ramai lagi dikunjungi. Selama ini pasar produksi hanya digunakan untuk memproduksi barang - barang pesanan setelah jadi akan dilakukan pengiriman, makanya selama ini dikenal sepi pengunjung, “ ungkap Kepala Disperindagkop dan UKM Kota Pariaman Gusniyetti Zaunit saat dijumpai tim media center diruang kerjanya hari ini Jum’at (14/2).
Pasar produksi Kota Pariaman dibangun pada Tahun 2008 dari dana APBN. Namun pada bulan September Tahun 2009 Kota Pariaman diguncang gempa yang membuat sebagian pasar produksi tidak layah huni. Pasar produksi dibangun untuk memproduksi aneka kerajinan produk - produk unggulan Kota Pariaman.
“Bantuan pembangunan pasar produksi ini diperuntukkan untuk memproduksi aneka kerajinan di Kota Pariaman seperti sablon, membuat sendal,bordir, sulaman dan yang lainnya. Pengusaha akan dibebankan biaya kontrakan yang telah diatur dalam peraturan Walikota Pariaman, “ terangnya.
Hingga Tahun 2019, kemajuan pasar produksi tidak terlalu signifikan. Ini menjadi tugas Disperindagkop dan UKM Kota Pariaman agar pasar produksi ini aktif kembali dan bahkan bisa lebih maju dari sebelumnya. Jalan satu - satunya adalah menjadikan pasar produksi sebagai pusat oleh - oleh Kota Pariaman.
“BDC yang mempunyai pilot project dari Kementerian PUPR untuk bisa meningkatkan ekonomi masyarakat maka pasar produksi kita jadikan sebagai galerinya BDC. Disperindagkop dan UKM Kota Pariaman telah melakukan penataan karena adaya pergantian manager BDC. Setelah semuanya selesai, BDC siap berlokasi di pasar produksi samping terminal jati Kota Pariaman. Rencananya dalam Bulan Maret 2020 ini akan diresmikan langsung oleh Walikota Pariaman, “ ujarnya.
Untuk lebih mempromosikan galeri BDC, Disperindagkop dan UKM Kota pariaman telah melakukan sosialisasi dan promosi serta kerjasama dengan biro perjalanan wisata sehingga setiap wisatawan yang berkunjung ke Kota Pariaman akan mampir ke galeri BDC ini.
Ia berharap galeri BDC bisa menjadi pusat oleh - oleh Kota Pariaman terlengkap, baik berupa sulaman, bordiran sampai makanan. Nantinya juga akan disediakan pasar kuliner melihat strategisnya lokasi galeri BDC sehingga galeri BDC lebih komplit lagi dan wisatawan yang berkunjung ke BDC merasa nyaman dan puas.(dewi lestari)
MC Kota Pariaman
![]() |
Pemko Pariaman Launching Program Perlindungan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan... 24 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Wako Yota Balad Buka Lomba Kolase Peserta Didik... 24 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Meriahkan Hardiknas 2025 Pemko Pariaman Gelar Berbagai Macam... 23 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Rencana Terapkan Pola Kerja Alih Daya/Outsourcing 22 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Konsultasi Program Kebudayaan, Wali Kota Pariaman Yota Balad... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Usulkan Sekolah Rakyat di Kota Pariaman, Yota Balad... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Adakan Workshop Penyusunan Pohon Kinerja dan... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50 20 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
SURAT EDARAN PENERIMAAN MAHASISWA BARU PROGRAM SAGASAJA PLUS... 24 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II... 14 Februari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA... 21 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024 11 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK 6 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024 30 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG... 6 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024 29 November 2024 Selengkapnya >> |