Phaik | 6 Februari 2020Wawako Mardison Mahyuddin serahkan sertifikat tanah kepada Lurah Jati Hilir
Kominfo Kota Pariaman - Pemerintah Kota Pariaman, kembali menerima wakaf berupa sebidang tanah seluas 300 m2 yang nantinya akan dipergunakan untuk pembangunan rumah ibadah berupa mushalla. Tanah tersebut terletak di RT. 08 Kelurahan Jati Hilir Kecamatan Pariaman Tengah Kota Pariaman.
Wakaf berupa tanah tersebut adalah milik Hj. Karnizar (86 tahun) yang tidak lain adalah bibi dari Wakil Walikota Pariaman Mardison Mahyuddin.
Hj. Karnizar, didampingi anak-anaknya serahkan sertifikat tanah tersebut kepada Pemerintah Kota Pariaman yang dalam hal tersebut diterima Wawako Pariaman Mardison Mahyuddin di Kantor Lurah Jati Hilir, Kamis (6/2). Kemudian diserahkan oleh Mardison kepada Kelurahan Jati Hilir yang langsung diterima lurahnya, Bakri, untuk di inventarisir.
Wawako Mardison Mahyuddin, mengatakan tanah milik dari Ibu Hj. Karnizar ini sudah lama beliau ingin mewakafkan tanahnya untuk dibangun mushalla, dan inilah saatnya beliau dalam mencari ridha Allah SWT mewakafkan tanahnya yang awalnya seluas 300 m2 kini ditambahnya 300 m2 lagi dengan total luas keseluruhannya 600 m2.
“ Atas nama keluarga, kami sangat berharap kita secepatnya menyelenggarakan pembangunan mushalla ini, dimana secara pribadi saya juga warga Kelurahan Jati Hilir dan saya sudah berniat untuk tahap pertama pembangunan mushalla ini menyumbangkan uang sebanyak Rp. 5 juta, “ ujar Mardison.
Mardison juga mengajak seluruh warga dan pemangku kepentingan di Kelurahan Jati Hilir untuk bergotong royong bersama-sama, baik materil maupun moril dalam mencari pahala dan ridha Allah.
Sebagaimana, tambah Mardison lagi, dalam sebuah Hadist, Barang siapa yang membangun masjid dan mushalla karena Allah Ta’ala (mengharapkan wajah-Nya) maka Allah akan membangunkan baginya rumah (istana) di Surga. Hal ini menunjukkan besarnya keutamaan dan ganjaran pahala bagi orang yang membangun masjid di dunia dengan niat ikhlas karena mengharapkan perjumpaan dengan Allah Ta’ala dan mencari keridhaan-Nya.
Semoga apa yang dilakukan oleh Ibu Hj. Karnizar ini mendapat ridha dari Allah SWT dan dapat dipergunakan nantinya untuk kepentingan ibadah kepada Allah SWT dan menggiatkan kegiatan-kegiatan syiar islam bagi generasi muda.(Fadli)
MC Kota Pariaman
![]() |
Edison TRD Kembali Pimpin KONI Kota Pariaman 2025-2029 28 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Lestarikan Olahraga Tradisional, Pemko Pariaman Gelar Lomba Tingkat... 28 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Kunjungi RSPA Delima Kota Pariaman, Anggota DPR RI... 27 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Silaturrahmi Purna ASN Sabiduak Sadayuang, Wako Yota Balad... 27 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad Ucapkan Terimakasih dan Apresiasi Seluruh Pihak... 26 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad Lakukan Peletakan Batu Pertama TK ATTIN... 26 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Bersama BPJS Kesehatan Sosialisasikan Program JKN... 25 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad Buka Sosialisasi Percepatan Pembentukan Koperasi Desa/Lurah... 25 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Peringati Hari Otonomi Daerah XXIX Tahun 2025, Walikota... 25 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Gelar Upacara Peringatan Hari Otda ke... 25 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
SURAT EDARAN PENERIMAAN MAHASISWA BARU PROGRAM SAGASAJA PLUS... 24 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II... 14 Februari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA... 21 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024 11 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK 6 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024 30 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG... 6 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024 29 November 2024 Selengkapnya >> |