Kominfo Kota Pariaman - Jembatan Rajang (Jembatan Gantung) yang terletak di Desa Rambai Kecamatan Pariaman Selatan Kota Pariaman yang merupakan jembatan penghubung antar dusun yang ada di Desa Rambai telah selesai direnovasi total menggunakan APBD Kota Pariaman tahun 2020.
Renovasi tersebut merupakan usulan dari masyarakat, lembaga desa, niniak mamak dan aparatur Desa Rambai kepada Pemko Pariaman. Hal tersebut bertujuan karena jembatan rajang tersebut merupakan akses jalan pintas secara cepat untuk penghubung antar dusun di Desa Rambai, yang disebabkan salah satu dusunnya berada di wilayah Kabupaten Padang Pariaman yakni Dusun Rimbo Sitapuang.
Setelah direnovasi berupa penggantian lantai dari kayu menjadi plat, dan dilakukan pengecatan kembali serta mengganti beberapa gantungan yang mulai rapuh, Plt. Walikota Pariaman Mardison Mahyuddin, Minggu (15/11/2020), meresmikan langsung jembatan rajang tersebut untuk dipergunakan sebagai akses jalan penghubung antar dusun.
Hadir juga dalam kesempatan tersebut, Ketua GOW Kota Pariaman, Ny. Indriati Mardison serta dihadiri Sekretaris DPMDes Kota Pariaman Afwandi, Tokoh Masyarakat Kurai Taji Buya Fuadi Jalil, BPD, LPM, Karang Taruna, Bundo Kanduang, perangkat desa dan masyarakat Desa Rambai.
Mardison menilai, keberadaan jembatan rajang ini bisa menjadi potensi kepariwisataan yang ada di Desa Rambai ini. Karena bentuknya yang indah, alami, dan berada membentangi Sungai Batang Mangau yang airnya begitu jernih dan alamnya begitu sejuk.
Ia meyakini, jika potensi ini mampu dikembangkan oleh Desa Rambai, akan banyak wisatawan yang hendak berkunjung ke Desa Rambai ini. Apalagi, dengan keberadaan Sungai Batang Mangau ini, yang sangat cocok sekali sebagai tempat pemandian bagi penikmat wisata.
Kepala Desa Rambai, Arif Fuady, menyambut baik apa yang disampaikan oleh Plt. Wako Pariaman Mardison Mahyuddin tersebut. Karena memang Rajang Rambai ini akan dijadikan menjadi ikonnya wisata Desa Rambai.
Arif sampaikan kepada Pemko Pariaman untuk diberi dukungan kepada Desa Rambai untuk menggali potensi wisata desa dengan tujuan untuk meningkatkan ekonomi masyarakat desa serta mengajak masyarakat untuk bersama sama mendukung pembangunan lokasi wisata batang mangau ini dan dapat pula bersama sama menjaga serta memanfaatkannya.
Karena, imbuh Arif, saat ini jika di sore hari, beberapa pengunjung dan wisatawan lokal sudah mulai berkunjung bersama keluarga mereka untuk mandi-mandi di sungai aliran Batang Mangau ini, sehingga hal ini telah membuat masyarakatnya untuk berjualan cemilan-cemilan dan minuman disekitar area tepi Sungai Batang Mangau ini.(Fadli)
MC Kota Pariaman
![]() |
Konsultasi Program Kebudayaan, Wali Kota Pariaman Yota Balad... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Usulkan Sekolah Rakyat di Kota Pariaman, Yota Balad... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Adakan Workshop Penyusunan Pohon Kinerja dan... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50 20 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan... 17 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad - Mulyadi Support Efriadi, Berjalan Kaki... 15 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II... 14 Februari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA... 21 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024 11 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK 6 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024 30 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG... 6 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024 29 November 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di... 18 November 2024 Selengkapnya >> |