Kominfo Kota Pariaman --- Alhamdulillah Program LKKS (Lembaga Koordinasi Kesejahteraan Keluarga) Kota Pariaman Peduli, yakni bedah rumah yang bekerjasama dengan Baznas (Badan Amil Zakat Nasional) Kota Pariaman telah resmi dilaunching hari ini, ditangdai dengan dilakukanya peletakan batu pertama rumah bapak Risman di desa Pauh Timur ini.
"Dengan secara resmi dilaunching oleh bapak Walikota Pariaman, kita berharap bantuan ini dapat segera untuk dibangun nantinya, sehingga kita berharap, tidak ada lagi rumah tidak layak huni masyarakat kurang mampu di Kota Pariaman". Hal tersebut disampaikan oleh Ketua LKKS Kota Pariaman yang juga Ketua TP PKK Kota Pariaman, Ny. Lucyanel Genius, di desa Pauh Timur, Kecamatan Pariaman Tengah, Jum'at (8/1/2021).
Lebih lanjut ia mengatakan bahwa bantuan bedah rumah yang digagas LKKS dan Baznas Kota Pariaman ini, ada sebanyak 4 rumah yang akan di bedah dan tersebar di 4 kecamatan. "4 rumah yang dibedah adalah Rumah Zuria Efani di Desa Apar Kecamatan Pariaman Utara, Rumah Fitri Yanti di Desa Kampung Apar Kecamatan Pariaman Selatan, Rumah Ramaini di Desa Kajai Kecamatan Pariaman Timur dan Rumah Risman di Desa Pauh Timur Kecamatan Pariaman Tengah ini," ulasnya.
"Masing masing rumah mendapat bantuan sebesar Rp. 20 juta rupiah dari Baznas. Kami sadar uang tersebut tidak akan cukup untuk membedah rumah menjadi layak, karena itu kami mengucapkan terimakasih kepada pak Walikota yang telah menghadirkan Kepala OPD, Kabag dan Camat serta Kepala Sekolah se Kota Pariaman untuk turut berpartisipasi dengan badoncek," ungkapnya.
"Badoncek, merupakan budaya khas Kota Pariaman dimana badoncek adalah salah satu bentuk kearifan lokal Rang Piaman, dimana masyarakat bersama-sama menyumbang untuk kegiatan ini, dan Alhamdulillah terkumpul sumbangan dari semua yang hadir sebanyak Rp. 40 juta 400 ribu rupiah," jelas istri walikota pariaman ini.
Bu Lucy sapaan akab Ketua LKKS Kota Pariaman ini berharap semoga rumah sehat sederhana ini cepat selesai dan bisa ditempati oleh keluarga tersebut, dan apabila ada sahabat dan siapapun yang mau berbagi, silahkan hubungi sekretariat LKKS Peduli, tutupnya.
Sementara itu Ketua Baznas Kota Pariaman, Jomohor mengatakan bahwa Baznas bekerjasama dengan LKKS Kota Pariaman, akan terus menyalurkan bantuan untuk mengatasi permasalahan sosial yang ada di Kota Pariaman.
"Untuk saat ini ada 4 rumah yang akan kita bedah, dimana pada kesempatan ini di Desa Pauh Timur ini dilakukan launchingnya. Untuk selanjutnya, kami akan mencari kembali 6 rumah yang tidak layak huni, untuk kita bedah di tahun ini juga, jadi keseluruhan nantinya akan ada 10 rumah yang akan kita bedah," jelasnya.
"Masing-masing rumah yang dibedah mendapatkan bantuan sebesar Rp. Rp. 20 juta rupiah dari Baznas, dan kami berharap keswadayaan masyarakat dan pemimpin untuk dapat menambah bantuan yang kami rasa tidak cukup untuk membedah rumah, dan karena itu kami juga mengucapkan terimakasih kepada Walikota Pariaman, Genius Umar yang telah berinisiatif untuk badoncek," ulasnya mengakhiri. (J)
MC Kota Pariaman
![]() |
Konsultasi Program Kebudayaan, Wali Kota Pariaman Yota Balad... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Usulkan Sekolah Rakyat di Kota Pariaman, Yota Balad... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Adakan Workshop Penyusunan Pohon Kinerja dan... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50 20 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan... 17 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad - Mulyadi Support Efriadi, Berjalan Kaki... 15 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II... 14 Februari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA... 21 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024 11 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK 6 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024 30 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG... 6 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024 29 November 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di... 18 November 2024 Selengkapnya >> |