Mardison Mahyuddin Buka Rakor Dinas Parisiwata Kabupaten/Kota se Sumbar di Pulau Angso Duo


Wakil Walikota Pariaman, Mardison Mahyuddin, memberikan sambutan ketika membuka Rakor Dinas Pariwisata Kabupaten/Kota se Sumatera Barat, dengan tema Pengembangan Desa Wisata, bertempat di Pulau Angso Duo, Kota Pariaman, Selasa (16/3/2021).

Juned | 16 Maret 2021

Kominfo Kota Pariaman --- Sumatera Barat saat ini menjelma menjadi tujuan wisatawan domestic dan mancanegara karena keunikan, kekhasan daerah, dan keindaham alam serta kulinernya, tetapi kita belum menyatukan persepsi tentang hal tersebut.

"Semoga setelah mengikuti Rakor (Rapat Koordinasi) Dinas Pariwisata se Sumatera Barat ini, kita semua dapat menyatukan persepsi, dalam mendorong kemajuan pariwisata Sumatera Barat, agar dapat menjadi daerah tujuan wisata yang terkoneksi antara satu daerah dengan daerah lainya," ujar Wakil Walikota Pariaman, Mardison Mahyuddin, ketika membuka Rakor Dinas Pariwisata Kabupaten/Kota se Sumatera Barat, dengan tema Pengembangan Desa Wisata, bertempat di Pulau Angso Duo, Kota Pariaman, Selasa (16/3/2021).

Mardison Mahyuddin juga mengatakan bahwa pariwisata saat ini menjadi salah satu tren yang berkembang cukup pesat dan dianggap sebagai industri yang cukup menjanjikan, alasannya karena pariwisata memiliki banyak manfaat bagi masyarakat dan juga negara, baik dari segi ekonomi, budaya, lingkungan, ilmu pengetahuan, dan lainnya.

"Seperti halnya Kota Pariaman, dimana kota yang baru berusia 19 tahun pada 2 Juli 2021 mendatang ini, kami tidak banyak memiliki kekayaan baik tambang, perkebunan dan perindustrian, tetapi Kota Pariaman dikaruniai alam yang indah, dengan pantai dan pulaunya, dan kita mengoptimalkan dengan menjadikanya sebagai destinasi wisata, dan pariwisata adalah bagian dari visi dan misi kita," ungkap Ketua Partai Golkar 4 periode ini.

Terkait dengan desa wisata, Kota Pariaman saat ini telah mempunyai 21 Desa Wisata yang telah di SK (Surat Keputusan) kan oleh Walikota Pariaman, bapak Genius Umar, diantaranya Desa Wisata Kampung Kandang dengan Jembatan Pelanginya yang diresmikan secara langsung oleh  Mendes PDT RI, Abdul Halim Iskandar pada 2020 lalu, tuturnya.

"Kota Pariaman juga mempunyai tracking mangrove dan wisata eco tourismnya, seperti Penangkaran Penyu dan Pohon Mangrove serta atraksi dari STIB (Sekolah Tinggi ilmu Baruak) yang ada di Desa Wisata Apar. Selain itu Destinasi wisata baru yang menjadi idola saat ini adalah Talao Pauh, yang kita ubah menjadi menarik dengan pola Waterfront City, yang berada di Desa Wisata Pauh Barat," jelasnya lebih lanjut.

"Kami juga mengucapkan terimakasih kepada Dinas Provinsi Sumatera Barat, yang telah memilih Pulau Angso Duo di Kota Pariaman ini, menjadi lokasi diselenggarakanya Rakor Dinas Pariwisata Kabupaten/Kota se Sumatera Barat, dan ini merupakan kehormatan bagi kami," tutupnya.

Mardison Mahyuddin juga mengajak para Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten dan Kota yang ada di Sumatera Barat yang datang bersama dengan rombongan ini, dapat kembali lagi dan mengajak kolega dan keluarganya pada kesempatan lainya, serta mengharapkan mereka yang hadir di Pulau Angso Duo, Kota Pariaman, kerasan dan betah selama berada disini, ulasnya mengakhiri. (J)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Konsultasi Program Kebudayaan, Wali Kota Pariaman Yota Balad...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Usulkan Sekolah Rakyat di Kota Pariaman, Yota Balad...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Adakan Workshop Penyusunan Pohon Kinerja dan...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50
    20 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan...
    17 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad - Mulyadi Support Efriadi, Berjalan Kaki...
    15 April 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>