Masih Suasana Lebaran, Wawako Pariaman Pai Barayo ke Desa-Desa


Erwin | 19 Mei 2021

Kominfo Kota Pariaman -- Masih dalam suasana lebaran, Wakil Walikota Pariaman, Mardison Mahyuddin bersilaturahmi ke beberapa desa di Kota Pariaman, hari ini Rabu (19/5).

"Hari ini saya berkunjung ke desa-desa dalam rangka pai barayo sekaligus mengecek bagaimana kinerja perangkat desa seusai libur lebaran ," ujar Wawako Mardison Mahyuddin.

Dalam kunjungannya tersebut, dengan ramah wawako menyapa masyarakat sekaligus memberikan himbauan untuk patuh dengan prokes dimasa pandemi ini.

Mardison juga minta seluruh perangkat desa, sebagai pelayan masyarakat harus disiplin dengan prokes covid-19, salah satunya dengan menyediakan sarana cuci tangan dikantor desa.

Disela-sela kunjungannya, Mardison juga memantau posko penanganan Covid-19 yang ada di desa-desa.

Sesuai instruksi Mendagri Nomor 10 Tahun 2021 tentang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) sekala mikro dengan mengoptimalkan posko penanganan Covid-19 ditingkat desa dan kelurahan dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

"Alhamdulillah, meskipun Kota Pariaman saat ini berada pada zona kuning atau resiko rendah, namun kita tidak boleh lengah dengan prokes ," ungkap Mantan Ketua DPRD Kota Pariaman ini.

"Semoga pandemi ini cepat berlalu, dan perekonomian di Kota Pariaman kembali pulih ," tutupnya. (Erwin)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan...
    17 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad - Mulyadi Support Efriadi, Berjalan Kaki...
    15 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Buka Secara Resmi Musrenbang RKPD Dan...
    14 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Wali Kota Pariaman Yota Balad Jadi Inspektur Upacara...
    14 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Saga Saja Plus Balad-Mulyadi, Tidak Menutup Kuliah di...
    13 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Wako Pariaman Yota Balad Kukuhkan Pengurus Alumni SMA...
    12 April 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pasca Masa Sanggah Pengadaan...
    9 November 2024
    Selengkapnya >>