Memperingati HARGANAS ke-27 Era New Normal, Inilah Kegiatan Pemko Pariaman


dewi | 23 Juni 2020

Kominfo Kota Pariaman---Memperingati Hari Keluarga Nasional ke-27 Tahun 2020 di Kota Pariaman  yang diperingati setiap tanggal 29 Juni pada masa pandemi covid-19, Pemerintah Kota Pariaman melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DP3AKB) Kota Pariaman mengadakan berbagai macam kegiatan kemanuasian. Hal tersebut disampaikan oleh Kepala DP3AKB Kota Pariaman Nazifah saat ditemui tim media center Diskominfo Kota Pariaman hari ini Selasa (23/6).

“Tanggal 29 Juni 2020 akan kita peringati HARGANAS ke-27. Sebenarnya banyak kegiatan yang telah dirancang untuk memeriahkan HARGANAS tersebut namun karena Indonesia sedang dilanda wabah pandemi covid-19, rancangan tersebut terpaksa dibatalkan dan diganti dengan 2 (dua) kegiatan kemanusiaan saja, “ ungkapnya.

Adapun kegiatan yang akan dilaksanakan yaitu khotbah jum’at serentak dengan materi yang sama se Kota Pariaman pada tanggal 26 Juni 2019 dan pelayanan KB serentak pada tanggal 29 Juni 2019 di Kota Pariaman.

“2 (dua) kegiatan tersebut yang dapat kita lakukan untuk memperingati HARGANAS ke-27 Tahun 2020 di Kota Pariaman.Kegiatan tersebut telah mendapat persetujuan dari pimpinan tertinggi dan juga kita rapatkan bersama stake holder terkait seperti khotbah Jum’at. Kita sudah bekerja sama dengan Bidang Kesejahteraan Rakat Sekretariat Daerah Kota Pariaman dan Kementerian Agama Kota Pariaman, “ jelasnya.

Harganas diperingati untuk mengingatkan kepada seluruh masyarakat Indonesia akan pentingnya keluarga sebagai sumber kekuatan untuk membangun bangsa dan negara. Keluarga diharapkan menjadi sumber yang selalu menghidupkan, memelihara dan memantapkan serta mengarahkan kekuatan tersebut sebagai perisai dalam menghadapi persoalan yang terjadi.  

“Untuk puncak HARGANAS pada tanggal 29 Juni nanti, kita akan mengadakan pelayanan KB serentak di Kota Pariaman dan pelayanan ini juga serentak se Indonesia. Untuk Kota Pariaman kita akan mengadakan pelayanan peserta KB baru, KB ulangan dan KB ganti cara dan akan kita laksanakan di 4 (empat)puskesmas  yang ada di Kota Pariaman, “ tambahnya.

Untuk mensukseskan kegiatan ini telah dilakukan berbagai macam sosialisasi termasuk langsung memberi pengarahan kepada calon akseptor oleh penyuluh KB di Kota Pariaman. Ia berharap kegiatan ini bisa sukses dilaksanakan di Kota pariaman dan makna HARGANAS  ini bisa tersosialisasikan pada masyarakat.(dewi lestari)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Pemko Pariaman Rencana Terapkan Pola Kerja Alih Daya/Outsourcing
    22 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Konsultasi Program Kebudayaan, Wali Kota Pariaman Yota Balad...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Usulkan Sekolah Rakyat di Kota Pariaman, Yota Balad...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Adakan Workshop Penyusunan Pohon Kinerja dan...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50
    20 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan...
    17 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>