Kominfo Kota Pariaman --- Serahkan bantuan operasional 1037 Ketua Kelompok Dasawisma, Ketua TP PKK (Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga) Kota Pariaman, Ny. Lucyanel Genius, didampingi Wakil Ketua, Ny. Indriati Mardison, ingatkan kader sebagai ujung tombak gerakan PKK di desa/kelurahan yang ada di Kota Pariaman.
“Kota Pariaman mempunyai 1.037 Ketua Kelompok Dasawisma yang mendapatkan bantuan dana operasional ini, yang total dananya berjumlah Rp.207.400.000 rupiah, yang dibagikan dua hari kedepan, dimana untuk hari ini pagi Kecamatan Pariaman Timur, dan nanti siang Pariaman Tengah, dan besoknya untuk Kecamatan Pariaman Utara dan Pariaman Selatan,” ujarnya ketika menyerahkan bantuan operasional ini, di balairung rumah dinas walikota, Kelurahan Kampung Jawa II, Kecamatan Pariaman Tengah, Senin (19/12).
Istri Walikota Pariaman ini juga mengatakan bahwa, bantuan operasional ini sebagai bentuk dukungan terhadap Ketua Kelompok Dasawisma, dalam program kerja PKK dan kelancaran program pendataan keluarga terpadu satu pintu, sehingga Pemerintah Kota Pariaman melalui TP PKK Kota Pariaman, memberikan dana bantuan operasional senilai Rp.50 ribu per bulan, kepada masing-masing Ketua Kelompok Dasawisma yang ada di Kota Pariaman.
"Hari ini kita menyerahkan bantuan untuk 4 bulan terakhir, memang bantuan dana ini tidak seberapa jumlahnya, tapi hal tersebut merupakan salah satu ungkapan rasa terimakasih kami atas dedikasi Ketua ibu-ibu semua, yang telah membantu kami dalam menjalankan program-program PKK, dan menjadi ujung tombak dari program Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga di Kota Pariaman,” tukasnya
Peraih gelar Doktor di UNP ini juga menuturkan dengan diterimanya bantuan dana transportasi ini, Ketua Kelompok Dasawisma bisa lebih semangat lagi dalam melakukan kegiatan-kegiatan bermanfaat bagi masyarakat, dan menjalankan dengan sungguh-sungguh 10 program pokok PKK di tempatnya masing-masing, ulasnya.
Selain itu Ny. Lucyanel Genius juga menyampaikan, walaupun sejak pandemi Covid-19 melanda dari tahun 2019 sampai saat ini, dirinya terus memperjuangkan bantuan operasional untuk para kader Ketua Kelompok Dasawisma, sehingga tidak dipotong untuk recofusing anggaran.
“Memang kerja ibu-ibu ini ikhlas dan kerja sosial, tetapi dengan honor yang diterima tidak seberapa, ibu-ibu layak untuk tetap menerima bantuan operasional ini, dan alhamdulillah, pak walikota setuju untuk tidak mengapus atau merecofusing bantuan untuk ibu-ibu ini,” tutupnya.
Diakhir acara Ny.Lucyanel Genius menyerahkan secara simbolis dana bantuan operasional tersebut kepada perwakilan ketua Kelompok Dasawisma, dan sebaliknya, Ny. Lucynel Genius juga menerima bantuan tanaman toga dan bunga dari kader, sebagai bantuan tanaman yang akan diberikan kepada Desa Bungo Tanjung, Kecamatan Pariaman Timur, yang mewakili Kota Pariaman nantinya dalam lomba Gerakan PKK Tingkat Provinsi Sumatera Barat di Tahun 2023 mendatang. (J)
MC Kota Pariaman
![]() |
Pemko Pariaman Rencana Terapkan Pola Kerja Alih Daya/Outsourcing 22 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Konsultasi Program Kebudayaan, Wali Kota Pariaman Yota Balad... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Usulkan Sekolah Rakyat di Kota Pariaman, Yota Balad... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Adakan Workshop Penyusunan Pohon Kinerja dan... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50 20 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan... 17 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II... 14 Februari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA... 21 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024 11 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK 6 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024 30 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG... 6 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024 29 November 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di... 18 November 2024 Selengkapnya >> |