Pemko Pariaman Adakan Workshop Penyusunan Pohon Kinerja dan Penyusunan Dokumen Perencanaan Daerah dan Perangkat Daerah 2025 - 2029


dewi | 21 April 2025

Kominfo Kota Pariaman---Wakil Walikota Pariaman, Mulyadi membuka workshop penyusunan pohon kinerja dan penyusunan dokumen Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan Rencana Strategis (RENSTRA) Perangkat Daerah Tahun 2025 – 2029 di Balairung Pendopo Walikota Pariaman, Senin (21/4).

Mulyadi dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan ini sangatlah penting dilaksanakan mengingat sejak dilantiknya Wako dan Wawako terpilih, maka daerah berkewajiban untuk segera menyusun RPJMD Tahun 2025-2029, mulai dari Rancangan Teknokratik (Rantek) RPJMD, dimana sebagian subtansinya menjadi masukan dalam penyusunan rancangan awal RPJMD Tahun 2025-2029.

“Agar dokumen RPJMD dan Renstra Kota Pariaman Tahun 2025-2029 berkualitas, perlu dirumuskan terlebih dahulu pohon kinerja/kontruksi kinerjanya baik pohon kinerja level daerah maupun pohon kinerja di level OPD. Untuk itu sengaja kita undang Tim Smart-id yang ahli agar dapat membantu dan memandu peserta bagaimana cara merumuskan pohon kinerja yang baik dan berkualitas, “ ungkapnya.

Workshop penyusunan pohon kinerja dan penyusunan dokumen RPJMD dan RENSTRA ini dilaksanakan sebagai tindak lanjut atas intruksi Menteri Dalam Negeri Nomor 2 Tahun 2025 dan akan dilaksanakan selama 4 (empat) hari mulai Tanggal 21 s.d 24 April 2025 dengan pemateri Tim SMART-ID Kota Malang Provinsi Jawa Timur.

“Kami akan selalu melakukan pemantauan mulai workshop ini dilaksanakan sehingga tujuan dari pelaksanaan kegiatan ini dapat tercapai. Adapun tujuan kita adalah meningkatkan pengetahuan, keahlian, keterampilan peserta dalam menyusun pohon kinerja dan perjenjangan kinerja yang baik dan berkualitas serta dapat mengimplementasikannya dalam penyusunan dokumen perencanaan, “ tambahnya.

Dokumen Renstra dan RPJMD yang baik akan menjadi pedoman dalam mengkawal program Pemko Pariaman dan visi misi Kepala Daerah yang terpilih selama lima tahun ke depan. Untuk itu pentingnya penyusunan yang matang dari sekarang.

“RPJMD 2025-2029 ini nantinya harus disusun linier dengan Renstra SKPD untuk periode yang sama, agar pembangunan di Kota Pariaman berjalan sesuai dengan visi dan misi kami sebagai Wako dan Wawako Terpilih. Jadi kami selaku pimpinan berharap kepada seluruh peserta agar serius dalam mengikuti workshop sehingga nanti masing – masing OPD mampu mengimplementasikan pohon kinerja dan perjenjangan kinerja tersebut kedalam dokumen perencanaan perangkat daerah (RENSTRA dan RENJA) serta bisa merumuskan Indikator Kinerja Utama (IKU) OPD dan penetapan perjanjian kinerja tiap tahunnya, “ ujarnya mengakhiri.(dewi lestari)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Konsultasi Program Kebudayaan, Wali Kota Pariaman Yota Balad...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Usulkan Sekolah Rakyat di Kota Pariaman, Yota Balad...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50
    20 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan...
    17 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad - Mulyadi Support Efriadi, Berjalan Kaki...
    15 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Buka Secara Resmi Musrenbang RKPD Dan...
    14 April 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>