Kominfo Kota Pariaman---Untuk pertama kalinya di Kota Pariaman, SMP 4 Pariaman mengadakan lokakarya penyusunan kurikulum tingkat satuan pendidikan (KTSP) Tahun ajaran 2020/2021 hari ini Rabu (17/6) yang bertempat di SMP 4 Pariaman.
“Hari ini kita melaksanakan lokakarya KTSP di tingkat pendidik SMP 4 Pariaman. Lokakarya KTSP yang diikuti oleh 43 orang guru dan 9 orang staf ini dilaksanakan bertujuan untuk menyusunan sebuah perangkat yang jelas dan terarah yang akan dikerjakan oleh warga sekolah selama 1 (satu) tahun, “ ungkap Kepala SMP 4 Pariaman M.Syaiful saat dijumpai oleh tim media center Diskominfo Kota Pariaman hari ini Rabu (17/6).
Kurikulum merupakan komponen pendidikan yang dijadikan acuan oleh setiap satuan pendidikan, khususnya oleh guru dan kepala sekolah, dalam menyelenggarakan pendidikan. Oleh sebab itu, sekolah sebagai pihak yang melaksanakan kurikulum harus dilibatkan secara langsung dalam proses pengembangan kurikulum
“Dalam lokakarya KTSP ini kita membahas mengenai penyusuanan perangkat artinya menyusun dokumen - dokumen dalam istilahnya ada buku 1, 2 dan 3 selama 1 (satu) tahun kedepan dan merevisi pendidikan pada 1 (satu) tahun sebelumnya sehingga kita bisa melahirkan KTSP untuk tahun ajaran baru, “ tambahnya.
3 (tiga) Dokumen kurikulum KTSP yang dibahas berisi regulasi - regulasi di sekolah.Untuk dokumen 1, Dokumen 2 berisi silabus dan dokumen 3 berisi rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP). Muatan KTSP meliputi sejumlah mata pelajaran yang keluasan dan kedalamannya merupakan beban belajar bagi peserta didik pada satuan pendidikan. Di samping itu materi muatan lokal dan kegiatan pengembangan diri termasuk ke dalam isi kurikulum.
Sementara itu Kepala Bidang Pendidikan Dasar Yurnal saat membuka lokakarya ini memberikan apresiasi kepada SMP 4 Pariaman kerana pertama kali menyelenggarakan lokakarya KTSP ini.
“Alhamdulillah lokakarya KTSP pertama kali dilaksanakan oleh SMP 4 Pariaman. Dalam hal ini kita kembali mengingatkan bahwa dalam penyusunan KTSP sekarang harus menyesuiakan dengan standar covid-19. Setelah melahirkan dokumen KTSP, pihak sekolah secepatnya melaporkan dokumen tersebut ke Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kota Pariaman untuk disetujui,”ungkapnya.
Undang - undang 20 tahun 2003 mengamanatkan tujuan pendidikan adalah mengembangkan potensi peserta didik menjadi manusia yang bertakwa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap kreatif mandiri menjadi manusia kreatif dan bertanggung jawab.
“Kita harus rubah paradigma dalam pendidikan. Jangan hanya mengandalkan pengetahuan saja namun juga meransang kreatifitas dan inovasi siswa.Namun demikian guru tentu tetap melaksanakan pembelajaran sesuai dengan kurikulum walaupun UN tidak ada lagi dan pembelajaran turun,” terangnya.
Ia berharap pihak sekolah harus menanamkan bahwa pendidikan bisa membuat hari esok lebih baik dan dalam melaksanakan lokakarya harus dengan sebaik - baiknya sehingga membuat sekolah menjadi maju, pembelajaran menjadi bermutu karena kalau tidak dipersiapan generasi muda dengan pendidikan maka masa depannya akan suram.(dewi lestari)
MC Kota Pariaman
![]() |
Pemko Pariaman Rencana Terapkan Pola Kerja Alih Daya/Outsourcing 22 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Konsultasi Program Kebudayaan, Wali Kota Pariaman Yota Balad... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Usulkan Sekolah Rakyat di Kota Pariaman, Yota Balad... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Adakan Workshop Penyusunan Pohon Kinerja dan... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50 20 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan... 17 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II... 14 Februari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA... 21 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024 11 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK 6 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024 30 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG... 6 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024 29 November 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di... 18 November 2024 Selengkapnya >> |