dewi | 23 Oktober 2020Plt. Wali Kota Pariaman, Mardison Mahyuddin didampingi Ketua TP-PKK Kota Pariaman, Ny Indriati Mardison dan Kadis P3AKB Kota Pariaman, Nazifah saat memukul gong tanda dimulainya kegiatan Pencanangan Kesatuan Gerak PKK KB-Kes Tingkat Kota Pariaman Tahun 2020 di Aula Balaikota Pariaman, Jumat (23/10/2020).
Kominfo Kota Pariaman---Plt.Walikota Pariaman Mardison Mahyuddin membuka kegiatan rapat kesepakatan dan sekaligus mencanangkan kesatuan gerak PKK-KBKes tingkat Kota Pariaman untuk Tahun 2020 yang bertempat di Aula Balaikota Pariaman hari ini Jum’at (23/10).
“Hari ini kita membuka rapat kesepakatan dan sekaligus mencanangkan kesatuan gerak PKK-KBKes tingkat Kota Pariaman untuk Tahun 2020. PKK telah mampu menjalin kerjasama dengan OPD terkait untuk terus mengembangkan potensi dan jaringannya sehingga dapat menjangkau seluruh keluarga dan masyarakat, apalagi dimasa pandemi covid-19, PKK melalui kadernya telah banyak membantu mensosialisasikan agar tetap menjalankan protokol kesehatan untuk memutus rantai perkembangan covi-19,”ungkap Plt.Walikota Pariaman Mardison Mahyuddin.
Kegiatan juga dihadiri oleh kadis Kominfo, Kadi pertanian, Ketua TP PKK Kota Pariaman, Camat se Kota Pariaman, Kepala Desa kampung KB se Kota Pariaman dan Ketua PKK desa/lurah se Kota Pariaman.
Ia berharap dengan adanya Kegiatan kesatuan gerak PKK, KB-Kes harus dijadikan momentum meningkatkan cakupan dan kualitas pelayanan program keluarga berencana dan kesehatan melalui pemberdayaan masyarakat dan kerjasama lintas sektoral. Salah satu upaya yang bisa dilakukan adalah mengaktifkan kembali kader - kader di tingkat desa/kelurahan karena memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam memperoleh pelayanan serta memasyarakatkan perilaku keluarga hidup sehat di rumah tangga.
Sementara itu Plt.Ketua TP-PKK Kota Pariaman Ny.Indriati Mardison dalam sambutannya mengatakan bahwa kesatuan gerak PKK merupakan momentum yang strategis dalam menjadikan keluarga sebagai unit terkecil dari masyarakat sebagai tempat dimulainya revolusi mental karena keluarga wahana utama dalam membentuk generasi muda penerus bangsa yang berkarakter.
“Telah menjadi komitmen bersama untuk mewujudkan Kota Pariaman untuk mempunyai derajat kesehatan yang baik dan pengendalian kelahiran yang terjaga. Indikatornya, terjadi penurunan angka kematian ibu hamil dan bersalin, penurunan angka kematian bayi, balita dan tentunya partispasi pasangan usia subur dalam program keluarga berencana.
Kegiatan ini, jelasnya, untuk menyepakati dan mempersiapkan target KB, target kesehatan dan target PKK (dasawisma) serta bagaimana persiapan untuk mendukung kegiatan - kegiatan Pemerintah Kota Pariaman di bidang mensejahterakan perempuan.
Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DP3AKB) Nazifah usai acara mengatakan bahwa tujuan dilaksanakan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan cakupan pelayanan yang merata, upaya kesehatan lingkungan di rumah dan pemukiman yang bersih, sehat dan berkualitas dalam program pemberdayaan dan kesejahteraan keluarga (PKK), Kependudukan, Keluarga berencana, pembangunan keluarga dan kesehatan.
“Target yang harus dilayani menunjukkan bukti dan upaya dari PKK, KB dan Kesehatan untuk mengendalikan pertumbuhan penduduk dan peningkatan peserta keluarga berencana. PKK dari sisi teknis bersifat memotivasi dan menggerakkan masyarakat sehingga mempunyai keinginan untuk ikut KB. Melalui kegiatan pencanangan ini, diharapkan seluruh pihak dapat berkontribusi nyata dengan melibatkan kelompok masyarakat untuk dapat meningkatkan taraf kesehatan, pemberdayaan keluarga di bidang ekonomi serta menjadi peserta KB,” ungkapnya.
Ia berharap semua peserta yang mengikuti rapat dan pencanangan KB-Kes ini bisa bersinergi mewujudkan keluarga sejahtera di Kota Pariaman.(dewi lestari)
MC Kota Pariaman
![]() |
Pemko Pariaman Rencana Terapkan Pola Kerja Alih Daya/Outsourcing 22 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Konsultasi Program Kebudayaan, Wali Kota Pariaman Yota Balad... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Usulkan Sekolah Rakyat di Kota Pariaman, Yota Balad... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Adakan Workshop Penyusunan Pohon Kinerja dan... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50 20 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan... 17 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II... 14 Februari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA... 21 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024 11 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK 6 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024 30 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG... 6 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024 29 November 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di... 18 November 2024 Selengkapnya >> |