Pos Yandu Lestari I Bagikan Vitamin A Gratis Kepada Bayi Dan Balita


Bidan Desa Rozy Mega Yulia Putri, sedang memberikan vitamin A pada balota yang datang ke pos yandu lestari I

Tachi | 5 Februari 2020

Kominfo Kota Pariaman--- Bagi ibu-ibu yang mempunyai bayi dan balita bulan februari merupakan bulan yang paling ditunggu-tunggu oleh mereka, ketika datang ke pos yandu untuk memeriksakan kesehatan dan menimbang berat badan bayi dan balita mereka.

Hal tersebut mereka nantikan karena disetiap bulan februari dan agustus merupakan bulan vitamin A, yang mana dibulan tersebut akan dibagi-bagikan vitamin A secara gratis untuk anak-anak mereka. Di bulan kapsul vitamin A ini ada dua kapsul yang diberikan kepada bayi dan balita yaitu kapsul yang berwarna biru diberikan untuk bayi yang berumur 6-11 bulan dan kapsul merah diberikan untuk anak umur 12-59 bulan.

Rozy Mega Yulia Putri, Bidan Desa yang bertugas memantau perkembangan bayi dan balita di Pos Yandu Lestari I yang berintegrasi dengan Paud Simungil Tersenyum di Dusun Selatan Desa Kampung Baru menyatakan dalam wawancaranya Rabu (5/2) bahwa, pemberian vitamin A ini sangat banyak sekali manfaatnya buat bayi dan balita.

“Manfaat Vitamin A yang disebut juga Retinol ini sangat banyak fungsinya, yaitu membantu mata menyesuaikan diri terhadap perubahan cahaya dari terang ke gelap, mencegah kekeringan selaput lendir mata yang disebut xerosis konjungtiva, mencegah terjadinya kerusakan mata berlanjut yang akan menjadi bercak bitot sampai kebutaan, menjaga kesehatan kulit dan selaput lendir saluran pernafasan, saluran kemih dan saluran pencernaan terhadap masuknya bakteri dan virus, membantu pertumbuhan tulang dan sistem reproduksi, membantu pertumbuhan dan perkembangan janin dalam kandungan, pembelahan sel, diferensiasi sel, meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan bersifat antioksidan yang dapat menetralisir radikal bebas penyebab kerusakan sel dan jaringan”, jelas Ozy begitu nama panggilan bidan desa ini dalam kesehariaannya.

Ozy menambahkan, “salah satu dampak kekurangan vitamin A ini adalah terjadinya kelainan pada mata yang umumnya berlaku pada anak usia 6 bulan s/d 4 tahun yang menjadi penyebab utama kebutaan di negara berkembang, karena kekurangan Vitamin A ini masih merupakan masalah yang tersebar di seluruh dunia terutama di negara berkembang dan dapat terjadi pada semua umur terutama pada masa pertumbuhan”.

Beliau menghimbau kepada ibu-ibu dan bapak-bapak yang mempunyai bayi dan balita, untuk selalu datang ke posyandu terdekat dilingkungan rumah mereka, untuk memantau tumbuh kembang serta gizi bayi dan balita mereka. Berikanlah vitamin A pada buah hati anda agar terlindung dari penyakit-penyakit dan virus yang bisa merusak kekebalan tubuh mereka.

Sementara itu Mimi seorang nenek yang membawa cucu kembarnya berdua dengan sang suami ke pps yandu lestari I merasa sangat terbantu sekali dengan adanya posyandu ini, karena ibu dari cucunya bertugas di ibukota Jakarta. Beliau selalu memantau perkembangan kesehatan dan gizi kedua cucu kembarnya ini di pos yandu setiap bulannya, dan hari ini kedua cucunya tersebut sudah mendapat vitamin A secara gratis di pos yandu. (Desi)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Sebanyak 25 Peserta Ikuti Pelatihan Bahasa Jepang Bagi...
    28 Mei 2025
    Selengkapnya >>
  • Bertemu Wakil Ketua BAZNAS RI, Yota Balad Sampaikan...
    28 Mei 2025
    Selengkapnya >>
  • Kesbangpol Kota Pariaman Fasilitasi Sosialisasi P4GN bagi Generasi...
    28 Mei 2025
    Selengkapnya >>
  • Gelar Rapat Pembahasan Besaran TPP, Wako Yota Balad...
    27 Mei 2025
    Selengkapnya >>
  • Wako dan Wawako Balad – Mulyadi Terima Kunjungan...
    27 Mei 2025
    Selengkapnya >>
  • Bunda PAUD Himbau Jangan Pernah Membedakan Anak Yang...
    26 Mei 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Kembangkan Empat Sekolah Percontohan Inklusif Tingkat...
    26 Mei 2025
    Selengkapnya >>
  • Pendidikan Inklusif, Yota Balad Tanda Tangani MoU Dengan...
    26 Mei 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Harap Bantuan Atensi STPL Bekasi Bagi...
    26 Mei 2025
    Selengkapnya >>
  • GOW Kota Pariaman Gelar Musda ke-III Tahun 2025
    26 Mei 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • SURAT EDARAN PENERIMAAN MAHASISWA BARU PROGRAM SAGASAJA PLUS...
    24 April 2025
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>