Pustaka Keliling Bantu Masyarakat Desa dan Pelajar Sekolah Yang Butuh Informasi dan Ilmu Pengetahuan


Mobil Pustaka Keliling Bagian Perpustakaan dan Kearsipan Kota Pariaman

Tachi | 3 Februari 2020

Kominfo Kota Pariaman--- Perpustakaan sebagai salah satu sarana pemenuhan kebutuhan masyarakat terhadap informasi dan ilmu pengetahuan ditujukan untuk seluruh lapisan masyarakat, baik yang berada di pusat kota maupun yang berada di daerah pedesaan. Untuk itu dibutuhkan pembaharuan yang dapat menunjang kinerja perpustakaan. Salah satu upaya yang dapat dilakukan oleh pemerintah adalah dengan menghadirkan perpustakaan keliling.

Perpustakaan Keliling/Pusling adalah salah satu kegiatan  menghadirkan Mobile Unit Perpustakaan  Keliling yang  memberikan layanan membaca di beberapa titik layanan guna mensukseskan program budaya baca masyarakat juga Gerakan Litersi Sekolah (GLS). Dengan adanya perpustakaan keliling ini memungkinkan penduduk yang tinggal jauh dari perpustakaan umum dapat memanfaatkan jasa yang diberikan oleh perpustakaan keliling ini. 

Salam Pulungan, Kasi Pengembangan Perpustakaan Bagian Kearsipan dan Perpustakaan yang didampingi oleh satu orang staffnya ketika turun kelapangan mengatakan “walaupun di era globalisasi ini kemajuan tekhnologinya sudah berkembang dengan pesat, tapi karena keterbatasan sarana dan prasarana yang didapatkan oleh masyarakat akan kebutuhan informasi dan ilmu pengetahuan membuat kami harus terjun langsung ketengah-tengah masyarakat yang ada di desa dan sekolah-sekolah yang ada di Kota Pariaman ini”.

“Setiap desa dan sekolah yang kami kunjungi tersebut, kami rolling jatahnya sekali dalam tiga bulan. Dalam kunjungan tersebut masyarakat dan juga pelajar bebas membaca buku-buku yang kami sediakan di perpustakaan keliling. Beragam buku yang bisa mereka pilih dan juga bisa mereka bawa pulang untuk dibaca dan dikembalikan lagi menjelang tiga bulan berikutnya ketika kami datang kembali mengunjungi desa atau sekolah mereka”, jelasnya.

“Dalam sehari kami mengunjungi dua desa, dan di dua desa tersebut rata-rata yang meminjam buku ada sekitar 50 orang. Dan yang paling banyak buku yang dipinjam oleh masyarakat khususnya ibu rumah tangga adalah buku-buku resep dan buku keterampilan, sementara itu kalau untuk pelajar biasanya mereka sering meminjam buku-buku cerita”, ungkap Salam Pulungan.

Semoga kegiatan layanan perpustakaan keliling ini dapat membantu kebutuhan informasi masyarakat dan anak-anak sekolah serta meningkatkan minat baca di Kota Pariaman ini. (Desi)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Edison TRD Kembali Pimpin KONI Kota Pariaman 2025-2029
    28 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Lestarikan Olahraga Tradisional, Pemko Pariaman Gelar Lomba Tingkat...
    28 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Kunjungi RSPA Delima Kota Pariaman, Anggota DPR RI...
    27 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Silaturrahmi Purna ASN Sabiduak Sadayuang, Wako Yota Balad...
    27 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Ucapkan Terimakasih dan Apresiasi Seluruh Pihak...
    26 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Lakukan Peletakan Batu Pertama TK ATTIN...
    26 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Bersama BPJS Kesehatan Sosialisasikan Program JKN...
    25 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Buka Sosialisasi Percepatan Pembentukan Koperasi Desa/Lurah...
    25 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Peringati Hari Otonomi Daerah XXIX Tahun 2025, Walikota...
    25 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Gelar Upacara Peringatan Hari Otda ke...
    25 April 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • SURAT EDARAN PENERIMAAN MAHASISWA BARU PROGRAM SAGASAJA PLUS...
    24 April 2025
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>