RAPI Kota Pariaman Peringati HUT Ke-2 Dengan Tausiah


Phaik | 20 Februari 2021

Kominfo Kota Pariaman - Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) Kota Pariaman peringati dua tahun berdirinya RAPI di wilayah Kota Pariaman. 

Kegiatan bertemakan tausiah tersebut dilaksanakan di lapangan Desa Sikapak Timur, Kecamatan Pariaman Utara Kota Pariaman, Sabtu (20/2/2021), yang dihadiri oleh seluruh perwakilan RAPI dalam wilayah Sumbar, pencinta radio komunikasi se-Sumbar serta perwakilan RAPI dari wilayah Pekanbaru dan Riau. 

Dalam sambutannya, ketua RAPI Kota Pariaman, Rusan Iscan, sampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh pihak yang terlibat dalam mendukung terlaksananya peringatan HUT RAPI Kota Pariaman ke-2 ini. 

" Atas nama RAPI Kota Pariaman, saya ucapkan terimakasih kepada Pemko Pariaman atas dukungannya, seluruh perwakilan RAPI Se-Sumbar, pencinta dan komunitas Radio Komunikasi se-Sumbar, serta perwakilan RAPI dari Pekanbaru dan Riau yang telah berkesempatan hadir, " ujar Risan Iscan. 

Ia juga mengajak, kepada seluruh Keluarga Besar RAPI dan radio komunikasi untuk senantiasa menegakkan Tri Tertib yang terdiri atas Tertib Organisasi, tertib Administrasi dan Tertib Komunikasi yang dilaksanakan dengan berpedoman pada KODE ETIK sebagai landasan moral, dan PANCA BHAKTI sebagai landasan spirit.

" Meski harus diakui yang sudah kita lakukan belum dapat dikatakan sempurna namun kita telah berusaha apa yang kita bisa. Semua itu pada hakekatnya adalah sebagai wujud peran serta dan partisipasi aktif organisasi RAPI dalam mendukung pembangunan nasional dan daerah, " ujar Rusan yang juga pensiunan Sekretaris Dishub Kota Pariaman itu. 

Semoga, " momentum HUT RAPI Kota Pariaman ke-2 ini, menjadikan evaluasi untul kemajuan dan jalinan silaturrahmi yang lebih baik lagi, " singkatnya mengakhiri.

Rangkaian kegiatan ditutup dengan penyampaian tausiah keagamaan yang disampaikan oleh Ustadz Dedi Kurniadi.(Fadli)

 

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Konsultasi Program Kebudayaan, Wali Kota Pariaman Yota Balad...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Usulkan Sekolah Rakyat di Kota Pariaman, Yota Balad...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Adakan Workshop Penyusunan Pohon Kinerja dan...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50
    20 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan...
    17 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad - Mulyadi Support Efriadi, Berjalan Kaki...
    15 April 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>