Kominfo Kota Pariaman --- Dalam rangka memperingati Hari Bakti PUPR (Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat0 ke-75, sesuai dengan arahan Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono, bahwa seluruh unit organisasi yang ada dilingkungan PUPR baik Balai maupun SNVT yang ada di seluruh daerah di indonesia, untuk mengadakan penghijauan pada infrastruktur yang dibangun oleh Kementerian PUPR.
Untuk Wilayah Sumatera Barat kegiatan penghijauan pada infrastruktur yang dibangun oleh Kementerian PUPR ini ditunjuk dan dilaksanakan di Kota Pariaman, tepatnya Pasar Rakyat Kota Pariaman yang pembangunanya telah mencapai 95 persen, dimana pendanaanya berasal dari APBN, Sabtu (5/12/2020).
Plt Walikota Pariaman, Mardison Mahyuddin mengatakan bahwa atas nama pemerintah dan dirinya pribadi merasa terhormat dengan ditunjuknya Pasar Rakyat Kota Pariaman sebagai tempat dilaksanakanya kegiatan skala nasional yang berasal dari Kementerian ini.
"Kami mengucapkan terimakasih dan kebanggaan kepada Kementerian PUPR dalam hal ini melalui Balai Prasarana Permukiman Wilayah Provinsi Sumatera Barat, yang telah menunjuk Kota Pariaman sebagai tuan rumah kegiatan nasional ini, dimana secara serentak juga dilaksanakan di seluruh indonesia dalam rangka Hari Bakti PUPR ke 75 di Tahun 2020 ini," ujarnya.
Mardison juga mengungkapkan bahwa telah banyak bantuan yang diberikan oleh Kementerian PUPR kepada Pemerintah Kota Pariaman, mulai dari bantuan 1.000 unit pembangunan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH), bantuan pembangunan Waterfront City, Talao Pauh dan Sungai Batang Air Pam Pam, dan terakhir pembangunan Pasar Pariaman yang menelan biaya tidak sedikit.
"Semoga dengan telah rampungnya pembangunan Pasar Pariaman ini, nantinya dapat digunakan dengan semestinya, untuk peningkatan hajat hidup orang banyak dan peningkatan perekonomian daerah," tukasnya.
"Kami, bersama dengan bapak Genius Umar selalu bersama -sama untuk membuat tata kelola keuangan dan tata ruang daerah, dapat semakin menarik dan bermanfaat untuk masyarakat umum, dan nantinya tentu akan meningkatkan pendapatan dan pemasukan daerah," tutupnya.
Sementara itu Kepala Balai Prasarana Permukiman (BPP) Wilayah Provinsi Sumatera Barat, Syafriyanti mengatakan bahwa pihaknya selaku penaggung jawab acara di daerah, juga merasa kaget ketika BPP Wilayah Sumbar ditunjuk melaksanakan Penghijauan pada infrastruktur yang berkelanjutan dengan memilih Kota Pariaman, tepatnya Pasar Pariaman sebagai kegiatan penghijauan yang berkelanjutan dengan menanam Pohon Ketapang Kencana dan pohon lainya.
"Dalam rangka memperingatai Hari Bakhti PUPR ke 75, kami mengadakan penanaman pohon dan selanjutnya bergabung dengan zoom meeting yang disiarkan secara langsung serentak, dengan Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono, dan alhamdulillah, dari ratusan daerah dan balai yang ada di seluruh indonesia, kami berkesempatan berdialog dengan Menteri PUPR yang nyentrik itu," tuturnya.
"Kami juga mengucapkan terimakasih kepada pemerintah Kota Pariaman dan Tim Satgas Covid-19 Kota Pariaman yang mengizinkan acara kami ini, dan kami tetap memperhatikan protokol kesehatan kepada seluruh peserta yang hadir, dengan 3M, yitu Memakai Masker, Mencuci tangan dan Menjaga jarak, sehingga acara kita ini berjalan lancar dan kitapun aman," tutupnya.
Acara ini juga diikuti oleh Kapoles Pariaman, AKBP Deny Rendra Laksmana, Danramil 01 Pariaman, Mayor. irwan T, Perwakilan Kajari, Kepala OPD, Camat Pariaman Tengah, PT Wika sebagai pemenang tender Pasar Pariaman dan seluruh jajaran BPP Wilayah Sumbar Kementerian PUPR yang hadir, dan merasa ini. (J)
MC Kota Pariaman
![]() |
Konsultasi Program Kebudayaan, Wali Kota Pariaman Yota Balad... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Usulkan Sekolah Rakyat di Kota Pariaman, Yota Balad... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Adakan Workshop Penyusunan Pohon Kinerja dan... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50 20 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan... 17 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad - Mulyadi Support Efriadi, Berjalan Kaki... 15 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II... 14 Februari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA... 21 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024 11 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK 6 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024 30 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG... 6 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024 29 November 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di... 18 November 2024 Selengkapnya >> |