Tachi | 13 Juli 2020Persiapan SMK N 2 Pariaman, dalam menjalankan protokol kesehatan covid-19 untuk peserta didik jelang masuk ke lingkungan sekolah
Kominfo Kota Pariaman--- Usaha dari pihak sekolah SMK N 2 Kota Pariaman untuk memberikan jaminan kesehatan bagi peserta didik dan juga guru-guru pengajar beserta staff, patut diacungi jempol. Berbagai sarana prasarana kesehatan peserta didik telah dipersiapkan sebelum peserta didik mulai masuk sekolah pada tanggal 13 Juli 2020.
“Segala sesuatunya sudah kami persiapkan semaksimal mungkin, mulai dari tempat pencucian tangan yang sudah kami letakan di depan pintu gerbang masuk sekolah. Ada dua tempat pencucian tangan yang kami sediakan lengkap dengan sabun cuci tangan dan tisunya serta tempat sampah pembuangan”, sebut Arrahmi, Kepala Sekolah SMK N 2 Pariaman.
Tujuannya kami letakan dua tempat pencucian tangan, agar tidak terjadi antrian yang panjang bagi peserta didik, dan ketika mereka antri kami juga sudah menyediakan tempat tanda telapak kaki dimana mereka harus menunggu untuk menjaga sosial distancing diantara mereka ketika menunggu antrian.
“Selain itu kami juga menyediakan 10 buah thermo gun (alat pengukur suhu), untuk pemeriksaan suhu tubuh peserta didik, guru, dan staff, ketika masuk ke lingkungan sekolah, dan juga kami persiapkan di kantor ketika ada orang lain yang datang berurusan ke kantor”, ujarnya lebih lanjut.
Beliau juga menjelaskan, “Untuk suhu tubuh peserta didik yang lebih dari 36 derjat celcius kami akan langsung menyuruh mereka untuk kembali pulang beristirahat, dan memeriksakan kesehatan mereka. Jika mereka sudah sehat mereka boleh datang lagi ke sekolah untuk belajar”.
Setelah peserta didik mencuci tangan, melakukan pengecekan suhu tubuh, pihak sekolah juga menyediakan masker yang akan diberikan kepada peserta didik yang tidak membawa masker ke sekolah.
Kemudian dimasing-masing kelas kami juga menyediakan hand sanitizer sebanyak satu kotak, dan juga tempat pencucian tangan di depan kelas masing-masing.
Untuk menjaga lingkungan steril dari virus dan bakteri, kami juga melakukan penyemprotan disinfektan di masing-masing kelas dan juga lingkungan sekolah. Penyemprotan kami lakukan sebanyak dua kali dalam seminggu, agar tidak ada virus atau bakteri yang bisa menjangkiti anak-anak didik kami.
Terakhir kami juga menyediakan atribut-atribut dan juga baner tentang pedoman new normal produktif dan aman covid-19, dan juga tentang tips menjalani kehidupan new normal di tengah pandemi covid-19 di sekolah.
“Semua isi dari atribut tersebut harus diketahui oleh peserta didik dan yang lainnya, mereka baca dan mereka pahami, setelah itu mereka harus mematuhi dan menjalaninya”, terang Kepala Sekolah yang bersahaja ini.
Semoga dengan semua persiapan yang telah kami lakukan ini, pendidikan bisa berjalan dengan baik dan lancar, anak-anak juga terjaga kesehatannya, harap Arrahmi dalam wawancaranya dengan tim peliput MCP di ruang kerjanya, Senin (13/7). (Desi)
MC Kota Pariaman
![]() |
Kota Pariaman Kembali Raih Opini WTP Untuk Ke-12... 23 Mei 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Wawako Mulyadi Lepas Kontingen Atlet Sepak Takraw Kota... 22 Mei 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Dispersip Kota Pariaman Sukses Gelar Lomba Bertutur Untuk... 22 Mei 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Wawako Mulyadi Canangkan Desa Cimparuh sebagai Desa Cantik... 22 Mei 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Ikuti Rapat Kordinasi Penguatan Sinergi Kolaborasi Bersama KPK,... 21 Mei 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Dilepas Wawako Mulyadi, 103 JCH Kota Pariaman Tahun... 21 Mei 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Wawako Pariaman Mulyadi, Sampaikan 25 Usulan Kota Pariaman... 20 Mei 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad Hadiri Sarasehan Kebangsaan BPIP dan MPR... 20 Mei 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Realisasi Progul 100 Hari Kerja Balad-Mulyadi, Wako Yota... 19 Mei 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Wawako Pariaman Mulyadi Pimpin Upacara Peringatan ke 117... 20 Mei 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
SURAT EDARAN PENERIMAAN MAHASISWA BARU PROGRAM SAGASAJA PLUS... 24 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II... 14 Februari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA... 21 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024 11 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK 6 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024 30 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG... 6 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024 29 November 2024 Selengkapnya >> |