Kominfo Kota Pariaman --- Sosialisasikan Pencegahan Narkoba Bagi Siswa, Wakil Walikota Pariaman, Mardison Mahyuddin yang juga Ketua Badan Narkotika Kota (BNK) Pariaman menjadi Inspektur Upacara di SMKN 3 Kota Pariaman, Senin (8/8).
Hadir juga Wakil Ketua DPRD Kota Pariaman, Efrizal, Kepala Dinas Kesehatan Nazifah, Kepala Puskesmas Naras Kota Pariaman, Ulil Amri dan Kepala Sekolah SMKN 3 Kota Pariaman, Rafuddin beserta majelis guru.
Dalam arahannya, Wawako Mardison Mahyuddin mengatakan bahwa anak menjadi cikal bakal untuk memimpin masa depan, jangan sampai terlibat dengan penyakit masyarakat dan penyalahgunaan narkoba.
‘Saat ini, penyakit masyarakat dan penyalahgunaan narkoba marak terjadi, tidak hanya kalangan dewasa namun juga anak-anak dan remaja. Di fase remaja ini, kita harus menjaga sikap karena menjadi harapan orang tua, bangsa dan negara. Tuntutan inilah, kita berupaya untuk bagaimana Sumber Daya Manusai (SDM) Kota Pariaman menjadi handal, hebat dan cerdas”, ungkapnya.
“Jangan sampai terganggu kehidupan kita dari pemikiran negatif, ketika belajar disekolah kita harus menjadi taruna/taruni yang baik jangan sampai ada niat yang salah, kalau niat yang baik maka menjadi orang hebat kedepannya”, terangnya.
Mardison Mahyuddin mengingatkan kepada taruna/taruni agar jangan sampai terlibat dengan penyakit masyarakat dan narkoba. Ini adalah persoalan dunia yang tidak habis-habisnya yang akan merusak sendi kehidupan.
“Oleh karena itu, jadilah taruna/taruni yang baik dan jauh dari pemikiran negatif, stop narkoba, prestasi yes”, ulasnya.
Lebih lanjut, Mardison Mahyuddin juga menjelaskan bahwa Pemerintah Kota Pariaman memiliki program agar anak Kota Pariaman mengenyam pendidikan dan menjadi orang hebat dengan menggratiskan SD, SMP dan SMA/SMK.
“Selain itu, Pemko Pariaman juga memberikan beasiswa bagi warga yang tidak mampu melalui program Satu Kelurga Satu Sarjana (Saga Saja) untuk kuliah di perguruan tinggi vokasi yang sudah bekerjasama dengan Pemko Pariaman”, imbuhnya.
“Maka dari itu, Tuntutlah ilmu dengan sungguh-sungguh, semoga bisa meraih cita-cita dan menjadi pemimpin dimasa depan”, pungkasnya mengakhiri. (rika)
MC Kota Pariaman
![]() |
Wakil Wali Kota Pariaman Mulyadi Hadiri Lepas Sambut... 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Hadiri Peringatan Nuzul Qur’an, Mulyadi harapkan kegiatan keagamaan... 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Didampingi Wako Yota Balad, Wagub Vasko Ruseimy Safari... 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Wagub Sumbar Vasko Dan Wako Pariaman Yota Balad... 17 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Wagub Vasko Serahkan Bantuan Pembangunan Masjid Nurul Iman... 17 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad Terima Kunjungan Kakanwil DJPb Provinsi Sumatera... 17 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Wako Yota Balad Pimpin Rapat Evaluasi Pengadaan Barang/Jasa... 17 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Wako Yota Balad Hadiri Peringatan Nuzulul Qur'an dan... 17 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Buka Pekan Nuzul Qur’an Masjid Raya Marunggi, ini... 16 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Percepatan Pembentukan PDAM, Wako Yota Balad Koordinasi Langsung... 16 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II... 14 Februari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA... 21 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024 11 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK 6 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024 30 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG... 6 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024 29 November 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di... 18 November 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pasca Masa Sanggah Pengadaan... 9 November 2024 Selengkapnya >> |