Kominfo Kota Pariaman – Terkait dengan program pemerintah Kota Pariaman, yang ingin menjadikan Kota Pariaman sebagai Kota Wisata yang bersih dan nyaman, Ketua STIKES Piala Sakti Pariaman Syahrul, melakukan aksi bersih-bersih pantai bersama dengan mahasiswa baru STIKES Piala Sakti, yang juga didampingi oleh Sekretaris Yayasan STIKES Piala Sakti Pariaman, M. Fahkri Rahmat Muzaki.
Syahrul sebutkan, kegiatan aksi bersih-bersih pantai ini merupakan salah satu rangkaian dari acara pengenalan kehidupan kampus kepada mahasiswa baru, yang dilaksanakan selama tiga hari mulai dari tanggal 5 s/d 7 September 2022.
“Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mengenalkan mahasiswa baru dengan alam dan wisata pantai yang ada di Kota Pariaman, karena mahasiswa yang belajar di STIKES bukan hanya datang dari Kota Pariaman, akan tetapi juga datang dari luar Kota Pariaman yang ada di Provinsi Sumatera Barat, bahkan juga ada yang dari luar Provinsi Sumatera Barat”, terang Syahrul.
Untuk menjaga keindahan dan kebersihan pantai dari sampah yang berserakan, STIKES Piala Sakti menurunkan sebanyak 100 orang mahasiswa baru, untuk melakukan aksi bersih sampah, mulai dari muaro sampai ke lokasi Tugu Asean Youth Center Pantai Gandoriah Kota Pariaman.
Menurut Syahrul, kegiatan bersih pantai ini merupakan bagian untuk menumbuhkan kesadaran dari mahasiswa, sekaligus sebagai wujud kepedulian terhadap kebersihan lingkungan di kawasan pantai, agar selalu menjaga kebersihan pantai, supaya terbebas dari polusi sampah, yang bisa mengakibatkan terjadinya pencemaran pantai.
“Dengan dilaksanakannya kegiatan ini, diharapkan kepada para mahasiswa dapat tumbuh rasa cinta bahari, sekaligus terjalin silaturahmi dan rasa kebersamaan dalam mencintai laut maupun pantai. Selain itu, nantinya mahasiswa juga bisa ikut berpartisipasi untuk mempromosikan wisata Kota Pariaman kepada karib kerabatnya, baik secara langsung dari mulut ke mulut, maupun melalui media sosial”, pungkas Syahrul mengakhiri wawancaranya dengan MCP, Selasa (6/9), di lokasi acara. (tachi)
MC Kota Pariaman
![]() |
Pemko Pariaman Rencana Terapkan Pola Kerja Alih Daya/Outsourcing 22 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Konsultasi Program Kebudayaan, Wali Kota Pariaman Yota Balad... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Usulkan Sekolah Rakyat di Kota Pariaman, Yota Balad... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Adakan Workshop Penyusunan Pohon Kinerja dan... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50 20 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan... 17 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II... 14 Februari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA... 21 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024 11 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK 6 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024 30 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG... 6 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024 29 November 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di... 18 November 2024 Selengkapnya >> |