Terkait Kelanjutan Pembangunan di Kota Pariaman, Wako Pariaman Audiensi Dengan Bappenas RI


Erwin | 29 April 2021

Kominfo Kota Pariaman -- Walikota Pariaman, Genius Umar hari ini, Kamis (29/4) melakukan diskusi dengan Sekretaris Utama Bappenas RI, Himawan Hariyoga Djojokusumo dan Deputi Bidang Sarana Prasarana Bappenas, Josaphat Rizal Primana serta Direktur Infrastruktur Wilayah I Bappenas, bertempat di Ruangan Sekretaris Utama Kementerian PPN/Bappenas, Jakarta Pusat.

Dalam diskusi tersebut, Walikota Pariaman menyampaikan, perencanaan makro dan mikro Kota Pariaman dari pembangunan Infrastruktur, peningkatan kapasitas SDM, perkembangan pariwisata, waterfront city, konsep pengembangan kota, kota jasa.

Sekretaris Utama Bappenas RI, Himawan Hariyoga Djojokusumo mengucapkan terima kasih kepada Pemko Pariaman karena sudah merealisasikan program pemerintah pusat di Kota Pariaman.

“Pemerintah pusat sangat mendukung Pemko Pariaman dalam merealisasikan program pusat di Kota Pariaman dalam bidang pariwisata dan ekonomi, ketahanan pangan dan perikanan. Kota Pariaman telah melakukan pengembangan pariwisata, water front city, revitalisasi Pasar Rakyat Pariaman. Sinkronisasi program ini sangat penting bagi pusat dan daerah dalam rangka percepatan pembangunan di indonesia ," ungkapnya.

Sementara itu, Genius melaporkan bahwa Kota Pariaman telah mengaplikasikan beberapa program nasional di Kota Pariaman, seperti pengembangan pariwisata, revitalisasi Pasar Rakyat Pariaman dan water front city. Program ini butuh dukungan penuh dari pemerintah pusat sehingga dapat meningkatkan ekonomi masyarakat Kota Pariaman.

"Semuanya mendapat tanggapan, masukan dan arahan positif dari pejabat Bappenas. Doakan semoga semuanya lancar ," harapnya.

Setelah audiensi dengan Sekretaris Utama Bappenas, dilanjutkan dengan audiensi teknis dengan Deputi Bidang Sarana Prasarana Bappenas, Josaphat Rizal Primana.

Dalam hal ini, Rizal menyampaikan kepada Genius bahwa akan membentuk tim khusus untuk percepatan Renstra nasional di daerah. Ia berjanji setelah lebaran Idul Fitri 2021 akan datang ke Kota Pariaman untuk membicarakan hal teknis lainnya.

Hasil audiensi ini akan mendorong kementerian terkait lainnya untuk melaksanakan programnya di Kota Pariaman. (Erwin)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50
    20 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan...
    17 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad - Mulyadi Support Efriadi, Berjalan Kaki...
    15 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Buka Secara Resmi Musrenbang RKPD Dan...
    14 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Wali Kota Pariaman Yota Balad Jadi Inspektur Upacara...
    14 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Saga Saja Plus Balad-Mulyadi, Tidak Menutup Kuliah di...
    13 April 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>