Walikota Pariaman Terima Kunjungan Dari Pemkab.Pelalawan Riau


dewi | 15 Februari 2020

Kominfo Kota Pariaman---Bertempat di Aula Balaikota Pariaman, Walikota Pariaman Genius Umar menerima kunjungan dari Pemerintah Kabupaten Pelalawan Provinsi Riau khusunya Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kan.Pelalawan hari ini Sabtu (15/2).

Kunjungan kerja dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kab.Pelalawan Adi Sukemi , dalam rangka silaturahmi sekaligus studi banding mengenai bidang pendidikan dikota Pariaman yang telah diterapkan.

Walikota Pariaman Genius Umar menyambut baik atas Kunjungan Kerja ini dan menyampaikan ucapan selamat datang serta terima kasih kepada Pemkab.Pelalawan khususnya Dinas Pendidikan dan Kebudayaan yang telah memilih berkujung ke Kota Pariaman.

“Pada  silahturahmi ini kita dapat bertukar pengalaman mengenai berbagai persoalan serta mencari solusinya guna memajukan dunia pendidikan saat ini. Kota Pariaman hingga saat ini telah banyak melakukan kerjasama dengan berbagai perguruan tinggi. Kerjasama ini bertujuan agar anak kita yang kurang mampu bisa melanjutkan kuliahnya di perguruan tinggi tersebut dengan gratis, “ungkapnya.

Kota Pariaman saat ini sedang gencaranya memajukan dunia pendidikan. Ini dibuktikan dengan digratiskan biaya pendidikan mulai dari SD, SMP bahkan SMA/SMK khusus bagi pelajar Kota Pariaman. Berbagai kerjasama dan usaha dilakukan sehingga anak - anak diKota Pariaman tidak putus sekolah.

“Kita sudah melakukan banyak hal untuk kemudahan pendidikan di Kota Pariaman. Mulai dari gratis biaya pendidikan, SD, SMP dan SMA/SMK khusus bagi pelajar Kota Pariaman sampai program satu keluarga satu sarjana yang saat ini kita lakukan, “ terangnya.

Kunjungan tersebut diisi dengan bincang-bincang beragam hal, sampai pemaparan Walikota tentang perkembangan Kota Pariaman baik dari segi wisata hingga pendidikan.

“Pemaparan ini sengaja kita lakukan agar Kabupaten Pelalawan bisa tertarik dan mengadakan kerjasama dengan Kota Pariaman dalam segala hal khusunya dibidang pendidikan, “ tambahnya.

Sementara itu, Ketua DPRD Kabupaten Pelalawan Adi Sujkemi mengungkapkan kedatangannya bersama rombongan untuk menyerap berbagai ilmu dari Kota Pariaman yang nantinya akan bisa diterapkan di Kab.Pelalawan Provinsi Riau.

“Terima kasih kepada Bapak Walikota Pariaman atas sambutannya, kami merasa puas setelah mendengarkan paparannya terkait bidang pendidikan yang telah diterapkan di Kota Pariaman,” ungkapnya.

Dirinya berjanji setelah kembali ke Pelalawan, pihaknya akan mengadopsi apa yang telah didapat dari Kota Pariaman terutama mengenai bagaimana Kota Pariaman memajukan dunia pendidikan dari SD sampai Perguruan Tinggi.(dewi lestari)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Pemko Pariaman Launching Program Perlindungan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan...
    24 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Wako Yota Balad Buka Lomba Kolase Peserta Didik...
    24 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Meriahkan Hardiknas 2025 Pemko Pariaman Gelar Berbagai Macam...
    23 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Rencana Terapkan Pola Kerja Alih Daya/Outsourcing
    22 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Konsultasi Program Kebudayaan, Wali Kota Pariaman Yota Balad...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Usulkan Sekolah Rakyat di Kota Pariaman, Yota Balad...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Adakan Workshop Penyusunan Pohon Kinerja dan...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50
    20 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • SURAT EDARAN PENERIMAAN MAHASISWA BARU PROGRAM SAGASAJA PLUS...
    24 April 2025
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>