Kominfo Kota Pariaman --- Wakil Walikota Pariaman, Mardison Mahyuddin menghadiri sekaligus membuka kegiatan "Launching Bimbingan Manasik Haji Sepanjang Tahun" yang digelar oleh Kementerian Agama Kota Pariaman di Mesjid Raya Kampung Baru, Kota Pariaman, Selasa (22/9/2020).
Hadir Wakil Walikota Pariaman, Mardison Mahyuddin, Kepala Kantor Wilayah Kemenag Provinsi Sumatera Barat, Hendri dan Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Pariaman, Miswan beserta peserta manasik haji se-Kota Pariaman.
"Sebagai umat islam yang taat kepada Allah dan sebagai pelengkap dari rukun islam yang kelima dimana diwajibkan bagi yang mampu untuk menunaikan ibadah haji ", ujar Wakil Walikota Pariaman, Mardison Mahyuddin dalam sambutannya.
"Atas nama Pemerintah Kota Pariaman mengapresiasi Kemenag Kota Pariaman atas inovasi program Manasik Haji Sepanjang Tahun ini dalam rangka memberikan pendampingan dan pembinaan terhadap peserta manasik haji sebelum berangkat haji ", imbuhnya.
Diharapkan dengan adanya bimbingan semacam ini akan dapat meningkatkan kualitas pengetahuan calon jamaah haji dalam menjalankan ibadah di rumah Allah SWT nantinya.
Dikatakannya juga, akibat pandemi Covid-19 tahun 2020 ini pelaksanaan ibadah haji di indonesia terpaksa ditunda sampai tahun 2021 mendatang. Tidak hanya di indonesia saja tapi juga di seluruh dunia.
Kita berharap pandemi ini segera berlalu, sehingga hamba Allah yang sudah lama menunggu belasan tahun lamanya, bisa kembali melaksanakan ibadah haji dan memenuhi panggilan Allah SWT, aamiin.
Sementara itu, Kakanwil Kemenag Prov Sumbar, Hendri mengatakan, Pemerintah pusat menginstruksikan kepada seluruh daerah di indonesia untuk melaksanakan program inovasi tentang pelaksanaan Manasik Haji Sepanjang Tahun ini.
"Hal ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pemahaman jamaah tentang manasik haji, meningkatkan kualitas pengetahuan ibadah haji, mengembangkan konten materi manasik haji, meningkatkan kualitas strategi bimbingan ibadah haji, bimbingan manasik haji, merealisasikan aspek peran pemerintah dalam bimbingan manasik haji, meningkatkan performa Kemenag dalam penyelenggaraan ibadah haji, meningkatkan indeks kepuasan jamaah haji, mewujudkan dan membantu jamaah haji untuk meraih haji yang mabrur ", terangnya.
Hendri menjelaskan, kurang lebih sebanyak 221 ribu calon jamaah di seluruh indonesia yang gagal berangkat haji tahun ini. Diantaranya di Sumbar sebanyak 4.613 jamaah. Sementara untuk Kota Pariaman sekitar 109 orang calon jamaah.
Ia juga mengatakan, penundaan haji oleh pemerintah bertujuan untuk menjaga keselamatan para jamaah. Terlebih kita sedang dihadapi dengan wabah Covid-19 yang melanda seluruh belahan dunia.
Diharapkan dengan dicanangkannya Bimbingan Manasik Haji Sepanjang Tahun (MHST) jamaah dapat menggapai haji yang mabrur nantinya.
Usai launching MHST, acara dilanjutkan dengan pemasangan selempang kepada perwakilan jamaah manasik haji oleh Wakil Walikota Pariaman, Mardison Mahyuddin, Kepala Kantor Kemenag Sumbar, Hendri didampingi Kepala Kantor Kemenag Kota Pariaman, Miswan. (Erwin)
MC Kota Pariaman
![]() |
Pemko Pariaman Rencana Terapkan Pola Kerja Alih Daya/Outsourcing 22 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Konsultasi Program Kebudayaan, Wali Kota Pariaman Yota Balad... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Usulkan Sekolah Rakyat di Kota Pariaman, Yota Balad... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Adakan Workshop Penyusunan Pohon Kinerja dan... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50 20 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan... 17 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II... 14 Februari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA... 21 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024 11 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK 6 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024 30 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG... 6 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024 29 November 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di... 18 November 2024 Selengkapnya >> |