Kominfo Kota Pariaman --- Wakil Walikota Pariaman, Mardison Mahyuddin melakukan kunjungan balasan ke Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muaro Jambi, Minggu (21/2) kemarin. Kunjungan wawako tersebut langsung disambut oleh Wakil Bupati, Bambang Bayu Suseno dan Ketua Pengurus Keluarga Daerah Pariaman (PKDP) Wilayah Jambi, Arman Syafaat di salah satu acara hajatan di daerah tersebut.
Mardison menyampaikan, hubungan antara Pemko Pariaman dengan Pemkab Muaro Jambi ini sangatlah baik, kerap kali antara kedua daerah ini melakukan studi tiru dan berbagi pengalaman terkait apa saja keunggulan dan kelebihan masing-masing di daerah tersebut.
Dikatakannya pula, pariwisata Kota Pariaman belakangan ini menjadi sorotan dan sangat diminati oleh wisatawan baik lokal maupun mancanegera, terlebih lagi pada iven Hoyak Tabuik yang tiap tahun digelar.
Akan tetapi, lanjut Mardison, iven ini terpaksa ditiadakan pada tahun 2020 kemarin akibat masih tingginya kasus covid-19 di Kota Pariaman dan indonesia pada umumnya. Akan tetapi pemerintah terus berupaya menggenjot kembali kunjungan wisawatan ke kota yang terkenal dengan sala lauak nya ini.
"Pemerintah secara berkelanjutan melakukan sosialisasi ke masyarakat tentang prilaku hidup sehat dan disiplin menggunakan masker ", tambahnya.
Disamping itu, wako juga mengapresiasi langkah Pemkab Muaro Jambi dalam mengelola pariwisatanya dengan memanfaatkan potensi Sumber Daya Alam.
Menurutnya, objek wisata di Muaro Jambi ini sangatlah menarik, banyak peninggalan sejarah disini salah satunya candi yang menjadi wisata favorit bagi masyarakat setempat.
Terakhir, Mardison sampaikan rasa terima kasih kepada Pemkab Muaro Jambi dan PKDP yang telah menyambut baik kunjungannya tersebut. Semoga silaturahmi ini tetap terjalin dengan baik sampai kapanpun.
Sementara itu, Wabup Muaro Jambi, Bayu Bambang Suseno mengucapkan selamat datang kepada wawako beserta rombongan di Muaro Jambi ini.
Muaro Jambi merupakan salah satu kabupaten di Provinsi Jambi yang merupakan pemekaran dari Kabupaten Batanghari. Daerah ini memiliki beragam objek wisata menarik dari mulai wisata buatan, sejarah, dan tentu saja wisata alam.
Terkait wisata alam, Muaro Jambi memiliki objek wisata yang alami dan natural serta memiliki sejarah. Disamping itu kulinernya juga tak kalah menarik dengan kuliner di Kota Pariaman.
Bambang berharap, tak hanya sekali ini saja wawako main-main kesini, sering-seringlah main kesini pintu terbuka lebar untuk Kota Pariaman. (Erwin)
MC Kota Pariaman
![]() |
Konsultasi Program Kebudayaan, Wali Kota Pariaman Yota Balad... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Usulkan Sekolah Rakyat di Kota Pariaman, Yota Balad... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Adakan Workshop Penyusunan Pohon Kinerja dan... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50 20 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan... 17 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad - Mulyadi Support Efriadi, Berjalan Kaki... 15 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II... 14 Februari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA... 21 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024 11 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK 6 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024 30 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG... 6 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024 29 November 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di... 18 November 2024 Selengkapnya >> |