Disaksikan Prof Rhenald Kasali, Wako Pariaman Genius Melounching 15 Aplikasi


dewi | 30 November 2019

Kominfo Kota Pariaman--- Walikota Pariaman Genius Umar hari ini Sabtu (30/11) disaksikan Komisaris Utama PT.Telkom Prof.Rhenald Kasali yang bertempat di Aula Balaikota Pariaman lounching 15 Aplikasi yang ada di Kota Pariaman.

Lounching 15 Aplikasi ditandai dengan penekanan tombol secara bersama untuk menyaksikan video singkat tentang jenis dan fungsi aplikasi yang dilounching.

“ Kita hari ini melounching 15 aplikasi yang disaksikan langsung oleh komisarir utama PT. Telkom Prof.Rhenald Kasali. Aplikasi ini merupakan salah satu langkah menuju Pariaman Smart City. Selanjutnya kita akan membangun Roadmap (Peta jalan) smart city Kota Pariaman untuk dikoreksi kembali oleh PT.Telkom, jadi kerjasama tidak hanya disisi pulsa melainkan sisi substansi dari smart city, “ ungkap Walikota Pariaman Genius Umar.

Adapun aplikasi yang dilounching adalah :

  1. Aplikasi e-Protokoler. Digunakan untuk mengelola agenda Walikota dan Wakil Walikota sehingga  lebih terjadwal dan terorganisir dengan baik.
  2. Re-Make Aplikasi JDIH (Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum). Aplikasi ini  terintegrasi dengan aplikasi JDIH Nasional sehingga mendapatkan penghargaan dari kementerian Hukum dan HAM.  Melalui aplikasi ini masyarakat dapat melihat produk-produk hukum daerah seperti Peraturan Daerah, Peraturan Walikota, Keputusan Walikota, Peraturan Desa dan Naskah Akademik.
  3. Aplikasi e-BPKB. Aplikasi ini digunakan untuk mengelola data kendaraan dinas seluruh OPD. aplikasi ini akan mencatat  data-data kendaraan dinas seperti No.PlaT, OPD yang menggunakan dan Nama Pegawai yang menggunakan.
  4. Aplikasi e-SPPD. Aplikasi ini digunakan Untuk mengelola data perjalanan dinas dalam daerah dan luar daerah. Aplikasi ini dilengkapi dengan fitur pembuatan Telaah Staf, Surat Perintah Tugas (SPT), SPPD, Laporan Perjalanan dan Kwitansi Pembayaran. 
  5. Re-Make Website Pemerintah Kota Pariaman. Website versi terbaru ini memiliki tampilan lebih manirik dan fitur lebih lengkap terdiri dari berita kota, aplikasi layanan publik, agenda kota, profil kota dan galeri kota. 
  6. Aplikasi e-Labor. Aplikasi ini dimanfaatkan oleh UPT.Labor Dinas Perkim dan Lingkungan Hidup untuk mengelola data analisa laboratorium lingkungan hidup.
  7. Aplikasi SIKOPAR (Sistim Informasi Komiditi Pariaman). Digunakan untuk mengelola informasi harga secara elektronik sehingga masyarakat dapat memantau harga kebutuhan bahan pokok secara online dan real time baik.
  8. Aplikasi SAMPAN (Sistim Aplikasi Mitigasi Bencana dan Pengaduan Kedaruratan). Aplikasi ini dimanfaatkan untuk mengantisipasi terjadinya bencana alam seperti tsunami, banjir, tanah langsor, kebakaran dan lain sebagainya. Aplikasi ini memiliki fitur tips menghadapi bencana, memberikan warning/peringatan terjadinya potensi tsunami, dapat mendeteksi lokasi area evakuasi terdekat, mengarahkan warga menuju area evakuasi, menyediakan fasilitas nomor kontak dan laporan pengaduan darurat untuk kepolisian, BPBD, pemadam kebakaran, ambulan dan Satpol PP.
  9. Aplikasi SIMRS (Sistim Informasi Manajemen Rumah Sakit) (Developing Term). Untuk manajeman rumah sakit meliputi pendaftaran pasien, pengobatan, diagnosisi medik dan rekam medik.
  10. Aplikasi SIAMIN (Sistim Informasi Aplikasi Monitoring Infrastruktur). Untuk memantau progres pelaksanaan pembangunan infrastuktur baik yang dilakukan oleh Dinas Pekerjaan Umum maupun pembangunan infrastruktur yang dilakukan oleh Desa dengan memanfaatkan dana desa.
  11. Aplikasi SIPADEH (Sistim Informasi Persuratan dan Administrasi Desa dan Kelurahan). Untuk mengelola data persurat didesa dan kelurahan. Melalui aplikasi ini masyarakat dapat meminta surat secara online, memudahkan operator Desa membuat surat, dan mengarsip surat secara elektronik, memungkin kepala desa dan camat menyetujui dan menandatangani surat secara elektronik.
  12. Trip Advisor Kota Pariaman. Menerapkan konsep one stop for tourism. Aplikasi ini menyediakan semua kebutuhan wisatawan untuk berkunjung ke Kota Pariaman. Wisatawan dapat melihat distinasi wisata yang ingin dikunjungi, memesan hotel, merental mobil, dan memesan kapal wisata kepulau. Disamping itu aplikasi ini menginformasikan lokasi parkir, lokasi objek wisata, fasilitas objek wisata, agenda pariwisata, jadwal kereta api dan lain sebagainya. Aplikasi ini diperkirakan dapat meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan ke Kota Pariaman.
  13. Aplikasi SIDATUK (Sistim Informasi Data Terpadu Kemiskinan). Aplikasi ini merupakan aplikasi terpadu database kemiskinan. Dalam aplikasi ini tersedia semua informasi tentang warga miskin mulai dari biodata anggota keluarga, data rumah dan data bantuan yang sudah diterima. Aplikasi ini dapat menjadi rujukan bagi OPD terkait untuk mendistribusikan bantuan dan program penanggulangan kemiskinan.
  14. Aplikasi SIAJO (Sistim Informasi Analisa Jabatan Online). Dimanfaatkan oleh Bagian Organisasi untuk melakukan analisa jabatan online. Aplikasi ini memiliki fitur Peta Jabatan, Korelasi Jabatan, Analisa Jabatan dan Evaluasi Jabatan
  15. Aplikasi e-Kinerja. Merupakan aplikasi yang digunakan untuk mengelola data kehadiran PNS, mengelola daftar kegiatan atau laporan harian. Disamping itu aplikasi ini dilengkapi dengan fitur perhitungan TPP PNS secara otomatis.

 

Ia berharap kita akan selalu mendapatkan dampingan dari PT.Telkom dan komisaris utama bersedia mendampinggi Kota Pariaman untuk menjadi yang terbaik dibidang smart city.(dewi lestari)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Pj Wali Kota Pariaman Terima Pin Emas dari...
    25 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Dibuka Staf Ahli, Hertati Taher, Seminar Nasional, Halal...
    20 April 2024
    Selengkapnya >>
  • 145 Siswa ikuti Seleksi Calon Paskibraka Kota Pariaman...
    20 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Buka Raker Jajaran Kantor Kemenag Kota Pariaman, ini...
    20 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Dibuka oleh Pj Wali Kota Pariaman, Pemko Pariaman...
    17 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Gelar Apel Gabungan dan Halal Bihalal
    17 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Salurkan Bantuan Korban Kebakaran Rumah Di...
    16 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Hari Pertama masuk kerja setelah libur lebaran, Pemko...
    16 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Libur Lebaran, Puluhan Ribu Wisatawan kunjungi destinasi wisata...
    14 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Tinjau Pos Pengamanan Lebaran, Yota Balad dan Kapolres...
    13 April 2024
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • PENGUMUMAN HASIL SELEKSI PEGAWAI PEMERINTAH DENGAN PERJANJIAN KERJA...
    24 Desember 2023
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Persyaratan Kerjasama Penyebarluasan Informasi Pemda Kota Pariaman...
    16 November 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN JADWAL TES KOMPETENSI PPPK GURU KOTA PARIAMAN...
    9 November 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PASCA SANGGAH PPPK JABATAN...
    25 Oktober 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PASCA SANGGAH
    25 Oktober 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN PPPK KOTA PARIAMAN 2023
    17 Oktober 2023
    Selengkapnya >>
  • REVISI PENGUMUMAN PENGADAAN PPPK JABATAN FUNGSIONAL GURU DI...
    21 September 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN PENGADAAN PPPK JABATAN FUNGSIONAL GURU DI LINGKUNGAN...
    19 September 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PENULISAN DAN PEMAPARAN MAKALAH SELEKSI TERBUKA...
    9 Agustus 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN TIGA BESAR SELEKSI TERBUKA JABATAN PIMPINAN TINGGI...
    11 Agustus 2023
    Selengkapnya >>