Juned | 18 Juli 2021Amran Tambi, Ketua Pengurus Provinsi Taekwondo Indonesia Riau, menyerahkan cenderamata kepada Walikota Pariaman, Genius Umar, dirumah dinas walikota, Minggu siang (18/7/2021)
Kominfo Kota Pariaman --- Amran Tambi, Ketua Pengurus Provinsi (Pengprov) Taekwondo Indonesia (TI) Riau, Apresiasi Walikota Pariaman, Genius Umar. Apresiasi ini bukan tanpa alasan, disaat minimmnya kejuraan selama satu tahun terakhir akibat pandemi Covid-19, Kota Pariaman sukses menggelar Pertandingan Taekwondo Walikota Cup Pertama Tahun 2021, beberapa waktu yang lalu.
"Kami secara langsung datang hari ini, untuk melihat latihan tim TI Riau di Gor Radjo Bujang, Karan Aur, Kota Pariaman, yang difasilitasi oleh pak Walikota Pariaman, untuk kami mengadakan TC (Training Center), sekaligus tempat diselenggarakanya Taekwondo Walikota Cup Pertama, yang merupakan event pertama kejuaraan Taekwondo di Sumatera," ungkapnya ketika bersilaturahmi ke rumah dinas walikota pariaman, Minggu siang (18/7/2021).
Tambi sapaan akrab yang juga Pengurus REI (Real Istate Indonesia) Riau ini, juga mengungkapkan bagaimana pihaknya mensiasati program latihan, agar atlet taekwondoin Riau tidak jenuh dan tetap menjaga semangat kompetisi bertanding, salah satunya dengan kejuaraan yang digelar di Kota Pariaman.
"Para atlet taekwondoin Riau ini, juga sekaligus persiapan untuk PON (Pekan Olahraga Nasional) Papua, dengan menempa stamina dan kompetisi bertanding dengan para taekwondoin dari Sumatera, sekaligus kami menggelar TC di Kota Pariaman ini," tukasnya.
Amran Tambi menuturkan mengirim 9 atlet PON dari 10 taekwondoin Riau yang bertanding pada Taekwondo Walikota Cup Pertama, dimana ke 9 nya mendapatkan medali emas, dan atlet senior putri yang bertanding, memperoleh atlet terbaik putri. Sementara itu 3 atlet junior kita, juga memperoleh 2 medali perunggu, jelasnya.
"Kami berharap Kota Pariaman dapat terus mengadakan event kejuaraan Taekwondo Walikota Cup selanjutnya, sehingga para atlet dapat bertanding dan berkompetisi, walaupun dimasa pandemi saat ini, yang tentu saja dengan menaati protokol kesehatan," tuturnya.
"Semoga apa yang telah dilakukan pak Walikota Pariaman ini, yang banyak memberikan kemudahan kepada kami dalam berlatih dan menyidiakan tempat, serta sukses dengan kejuaraan Taekwondo Walikota Cup Pertama, untuk dapat terus menjalin silaturahmi antara Riau dan Kota Pariaman," tutupnya.
Sementara itu, Walikota Pariaman, Genius Umar mengucapkan terimakasih kepada atlet Taekwondoin Riau dibawah asuhan Amran Tambi, yang telah menunjuk Kota Pariaman sebagai tempat TC untuk Pengprov TI Riau dan mengirimkan atletnya pada kejuaraan Taekwondo Walikota Cup Pertama se Sumatera, ulasnya.
"Semoga selama Kejuaraan Taekwondo Walikota Cup Pertama kemaren, dapat betah dan menikmati berwisata sambil menikmati kuliner Kota Pariaman, walaupun saat ini kita mulai menerapkan PPKM darurat karena naiknya status Kota Pariaman menjadi Asessmen Level 4," ucapnya.
Kejuaraan Taekwondo Walikota Cup Pertama Tahun 2021 tersebut sukses dilaksanakan selama 3 (tiga) hari dengan peserta se Sumatera, dimana menerapkan protokol kesehatan yang ketat, dibuktikan dengan kejuaraan tanpa penonton, katanya mengakhiri. (J)
MC Kota Pariaman
![]() |
Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan... 17 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad - Mulyadi Support Efriadi, Berjalan Kaki... 15 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad Buka Secara Resmi Musrenbang RKPD Dan... 14 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Wali Kota Pariaman Yota Balad Jadi Inspektur Upacara... 14 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Saga Saja Plus Balad-Mulyadi, Tidak Menutup Kuliah di... 13 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Wako Pariaman Yota Balad Kukuhkan Pengurus Alumni SMA... 12 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II... 14 Februari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA... 21 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024 11 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK 6 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024 30 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG... 6 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024 29 November 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di... 18 November 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pasca Masa Sanggah Pengadaan... 9 November 2024 Selengkapnya >> |