Beri Semangat, Genius Umar Sambangi Pemondokan Kafilah Kota Pariaman


Admin | 17 November 2021

Kominfo Kota Pariaman --- Dukung Kafilah Kota Pariaman di MTQ Nasional ke 39 Provinsi Sumatera Barat, Walikota Pariaman, Genius Umar, sambangi pemondokan kafilah, yang berlokasi di Kelurahan Kampung Manggis, Kecamatan Padang Panjang Barat, Kota Padang Panjang, Rabu siang (17/11). 
"Kedatangan ini, bukan hanya untuk melihat secara langsung keadaan pemondokan kafilah kita, tetapi juga memberikan semangat kepada mereka yang bertanding di final MTQ hari ini," ujarnya. 
Genius yang datang bersama dengan Sekretaris Daerah Kota Pariaman, Yota Balad, juga membawa berbagai buah-buahan, roti kaleng dan suplemen untuk para kafilah, pelatih, panitia dan official, yang tergabung dalam rombongan kontingen Kota Pariaman, ulasnya. 
"Hari ini adalah final MTQ ke 39 Sumatera Barat, kafilah kita berjuang untuk menjadi yang terbaik, kita mengikuti 15 golongan cabang yang berhasil masuk ke babak final, dan kita semua serta seluruh warga Kota Pariaman berdoa, mereka yang berhasil masuk final, dapat menjadi juara pertama," ungkapnya. 
Genius juga berpesan kepada Ketua kontingen Kabag Perekonomian dan Kesra, Syamsuardi, untuk menyediakan bonus bagi para kafilah yang menjadi juara karena telah mengharumkan nama daerah. 
"Kepada para pemenang, nantinya Pemerintah Kota Pariaman akan menyediakan bonus kepada para kafilah yang berhasil Juara, yang nilainya kita sesuaikan dengan prestasi yang mereka raih, sehingga kafilah kita merasakan usaha mereka untuk mencapai juara, terbayar dengan bonus yang akan mereka dapat," tutupnya. (J)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Yota Balad Sambut Kedatangan Perantau IKNAMAS di Terminal...
    2 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Tabligh Akbar bersama Anggota DPD RI Jelita Donal...
    2 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Kunjungi Pos Pengamanan Idul Fitri 1446 H, Wako...
    1 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Buka Secara Resmi Pariaman Barayo 2025
    1 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Wako dan Wawako Pariaman Hadiri Open House di...
    1 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Gelar Open House Di Hari Pertama...
    31 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Pusatkan Salat Idul Fitri 1446 H...
    31 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Gelar Takbiran Keliling
    30 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Wali Kota Pariaman Yota Balad Serahkan Bantuan Korban...
    30 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • TSR Khusus Wali Kota Pariaman, Yota Balad Kunjungi...
    27 Maret 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pasca Masa Sanggah Pengadaan...
    9 November 2024
    Selengkapnya >>