Kominfo Kota Pariaman – Wali Kota Pariaman Genius Umar membuka secara resmi kegiatan “Sosialisasi Program Atensi Kota Pariaman Tahun 2023” yang dilaksanakan oleh Kementerian Sosial Direktorat Jenderal Rehabilitasi Sosial Sentra Terpadu Pangudi Luhur Bekasi, dan difasilitasi oleh Dinas Sosial Kota Pariaman, bertempat di Ruang Rapat Wali Kota Pariaman, Kamis (6/4/23).
Atensi adalah suatu program yang memastikan bahwa kelompok rentan mendapatkan pelayanan secara maksimal baik dari sisi penyediaan kebutuhan dasar esensial maupun dorongan untuk menumbuhkan keberfungsian sosial mereka.
Menurut Genius, Pembangunan yang baik adalah upaya mengakomodir seluruh kepentingan masyarakat yang diwujudkan dalam kebijakan pembangunan yang ada. Dalam konteks ini tentu saja kita menemukan banyak sekali kepentingan masyarakat yang dimaksud, salah satunya adalah bagaimana memastikan program pembangunan berpihak kepada kepentingan kelompok keluarga miskin dan kelompok rentan lainnya.
“Pemerintah Kota Pariaman telah mengeluarkan berbagai regulasi untuk mempertegas kepentingan kelompok ini dalam kehidupan berbangsa dan bernegara untuk memastikan peran serta seluruh stake holder dalam memberikan pelayanan sosial bagi kelompok rentan tersebut”, ujarnya.
Genius menjelaskan kepada Narasumber dari Kemensos RI, berbagai strategi sudah kita lakukan untuk mengurangi pengeluaran keluarga miskin di Kota Pariaman seperti menggratiskan wajib belajar 12 tahun , memberikan pelayanan kesehatan gratis, menjalankan program saga saja untuk pendidikan tinggi anak-anak kurang mampu, menjalankan program pariaman sejahtera, dan banyak lagi program unggul lainnya yang dilaksanakan untuk pengentasan kemiskinan ini.
Untuk itu Pemerintah Kota Pariaman akan terus memberikan dukungan penuh untuk segala upaya yang dilakukan untuk meningkatkan keberfungsian sosial kelompok keluarga kurang mampu dan kelompok rentan tidak akan berhenti sampai cita-cita kesejahteraan sosial tercapai.
“Saya ucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu kami dalam upaya pengentasan kemiskinan di Kota Pariaman. Mudah-mudahan apa yang kita lakukan saat ini mampu membawa masyarakat kita ke pintu kesejahteraan, dan tidak ada lagi masyarakat kurang mampu yang tidak terlayani di Kota Pariaman”, pungkas Genius. (tachi)
MC Kota Pariaman
![]() |
Konsultasi Program Kebudayaan, Wali Kota Pariaman Yota Balad... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Usulkan Sekolah Rakyat di Kota Pariaman, Yota Balad... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Adakan Workshop Penyusunan Pohon Kinerja dan... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50 20 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan... 17 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad - Mulyadi Support Efriadi, Berjalan Kaki... 15 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II... 14 Februari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA... 21 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024 11 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK 6 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024 30 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG... 6 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024 29 November 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di... 18 November 2024 Selengkapnya >> |