Coklit Dengan KPU, MardisonMahyuddin Berpesan Jadikan Pemilu 2024 Sebagai Pemilu Badunsanak


Tachi | 8 Maret 2023

Kominfo Kota Pariaman – Memasuki hari terakhir pencocokan dan penelitian (coklit) data pemilu 2024, Wakil Wali Kota Pariaman Mardison Mahyuddin didampingi oleh istri tercinta Ny.Indriati Mardison, melaksanakan coklit tanda sudah resmi dinyatakan sebagai pemilih untuk Pemilu Serentak 2024 sesuai dengan data di KTP dan KK.

Dalam aplikasi coklit tersebut, Mardison beserta keluarga terdaftar sebagai pemilih pada TPS I Dusun Utara Desa Kampung Baru Kecamatan Pariaman Tengah Kota Pariaman.

Dalam kesempatan itu Pantarlih TPS I yang didampingi oleh Komisioner KPU kota Pariaman Dicky Fernando, mencatat ada lima wajib pilih yang sudah bisa memberikan hak suaranya pada pemilu serentak 2024 yang digelar pada tanggal 14 Februari 2024 mendatang.

Mardison menghimbau supaya masyarakat Kota Pariaman ikut serta mensukseskan pemilu serentak 2024 dengan cara memberikan data yang baik dan benar, serta menjauhkan segala fitnah dan isu yang berkembang agar pemilu bisa berjalan aman dan tentram.

“Mari kita bersatu dan menjadikan pemilu serentak 2024 ini sebagai pemilu badunsanak, agar tercipta pemilu yang benar-benar menjunjung tinggi nilai-nilai demokrasi”, ujar Mardison.

“Saya berharap dengan turunnya pantarlih kelapangan didukung juga oleh KPU beserta jajaran kebawahnya, saya yakin Kota Pariaman bisa menjadi Kota yang terbaik dalam pelaksanaan pemilu 2024”, pintanya.

Proses coklit yang juga dihadiri oleh PPK Kecamatan Pariaman Tengah, PPS Desa Kp.Baru beserta anggota dan PKD Desa Kp.Baru, berjalan lancar tanpa ada kendala. (tachi)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Konsultasi Program Kebudayaan, Wali Kota Pariaman Yota Balad...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Usulkan Sekolah Rakyat di Kota Pariaman, Yota Balad...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Adakan Workshop Penyusunan Pohon Kinerja dan...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50
    20 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan...
    17 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad - Mulyadi Support Efriadi, Berjalan Kaki...
    15 April 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>