Dukung Pembangunan Desa, Genius Umar Ikut Goro di Desa Sungai Rambai


Phaik | 27 September 2021

Kominfo Kota Pariaman - Dalam rangka percepatan pembangunan wilayah pedesaan dan kelurahan yang ada di Kota Pariaman, Pemko Pariaman terus dorong kepala desa/lurah untuk bersinergi bersama masyarakat dan aparatur desa/kelurahan.

Seperti halnya di Desa Sungai Rambai, Kecamatan Pariaman Utara, yang dibuktikan dengan dilaksanakannya kegiatan pembangunan drainase sepanjang jalan desa beralokasikan dana dari Alokasi Dana Desa senilai Rp. 191 juta melalui swadaya dengan pengerjaan melibatkan masyarakat sebanyak 30 orang.

Hal ini, membuat Walikota Pariaman, Genius Umar, secara langsung ikut terjun bersama masyarakat untuk melaksanakan goyong royong membuat drainase tersebut, Minggu (26/9/2021) pagi, bersama Kepala DPMDes Hendri, koordinator Pendamping Desa Berdikari Priyaldi dan Pj. Kades. Sungai Rambai Buya Syamsuardi.

Genius mengapresiasi langkah dan upaya kebersamaan aparatur desa dan masyarakat sungai rambai, karena dengan gotong royong ini mampu menjaga kekebalan tubuh, dan menangkal tubuh dari serangan penyakit.

Menurut Genius, saat ini beberapa desa/kelurahan di Kota Pariaman sudah mulai bergerak aktif untuk memaksimalkan pembangunan dan menggali potensi desa/kelurahan.

" Namun, sektor pembangunan infrastruktur masih menjadi acuan utama, karena hal ini mendukung kelancaran dan akses masyarakat dalam setiap desa/kelurahan, seperti di Desa Sungai Rambai ini, mereka bersama aparatur desa lakukan pembangunan drainase dengan cara bergotong royong secara kompak," ujar Genius.

Genius menjelaskan, dengan dibangunnya saluran drainase pinggir jalan ini, mampu menampung debit air dan mengurangi genangan air di jalan aspal, sehingga membuat aktivitas masyarakat dan pengendara tak terhalang oleh genangan air, dan jalan aspal juga bertahan lama.

" Kalau semuanya lancar, jalan lancar, tak ada genangan air di jalan yang menghambat aktivitas warga, maka masyarakat akan dengan mudah dan lancar, karena sebahagian besar masyarakat disini adalah petani pedagang, dimana hasil taninya dijual ke pasar-pasar tradisional, dan dengan itu nilai ekonomi masyarakat pun kian membaik, lingkungan juga sehat, dan warganya terhindari dari berbagai serangan penyakit," tutur Genius mengakhiri.(Fadli)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan...
    17 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad - Mulyadi Support Efriadi, Berjalan Kaki...
    15 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Buka Secara Resmi Musrenbang RKPD Dan...
    14 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Wali Kota Pariaman Yota Balad Jadi Inspektur Upacara...
    14 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Saga Saja Plus Balad-Mulyadi, Tidak Menutup Kuliah di...
    13 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Wako Pariaman Yota Balad Kukuhkan Pengurus Alumni SMA...
    12 April 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pasca Masa Sanggah Pengadaan...
    9 November 2024
    Selengkapnya >>