Ganjar Pranowo Serahkan Hadiah Kepada Juara Umum Pariaman Inline Skate


Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo berikan Piala kepada Walikota Pariaman, Genius Umar yang menjadi Juara Umum di kelas Standar Kejurnas Sepatu Roda tahun 2019 di Pantai Cermin, Sabtu (5/10/2019)

Juned | 5 Oktober 2019

Kominfo Kota Pariaman --- Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo datang berkunjung ke Kota Pariaman sekaligus menghadiri dan menyerahkan hadiah di acara Kejuaran Nasional Sepatu Roda untuk Memperebutkan Piala Walikota Pariaman Genius Umar, di Arena Sepatu Roda Pantai Cermin, Sabtu (5/10/2019).

Kedatangan beliau disambut oleh Walikota Pariaman Genius Umar, Walikota Payakumbuh Reza Pahlevi, dan Pimpinan OPD yang ada di lingkungan Kota Pariaman dan juga dimeriahkan oleh tabuhan gandang tasa yang membuat beliau merasa senang dan bahagia datang ke Pariaman.

Sebelum penyerahan hadiah di lakukan diadakan terlebih dahulu simulasi lomba sepatu roda yang diikuti oleh 6 orang peserta dan pemenang dalam simulasi tersebut langsung diberi bonus hadiah oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo untuk juara I sebesar Rp. 2 jt, juara II dari Walikota Pariaman Genius Umar sebesar Rp. 1 jt dan juara III dari Walikota Payakumbuah Riza Pahlevi sebesar Rp. 900 rb.

Hal tersebut dilakukan untuk memacu semangat para atlet untuk lebih bersemangat lagi dalam latihan untuk meraih prestasi yang lebih baik lagi.

Di hari kedua Kejurnas sepatu roda untuk kategori standar, Juara umum diraih oleh Pariaman Inline Skate, Kota Pariaman dengan perolehan, 13 medali emas, 3 medali perak dan 2 medali perunggu, juara II diraih oleh Bina Muda Inline Skate, Pekanbaru dengan perolehan medali emas sebanyak 4 medali, perak 1 medali dan perunggu 2 medali, untuk juara III diraih oleh Bukittinggi Inline Skate dengan perolehan medali emas sebanyak 3 medali dan perak 2 medali.

Sedangkan di kategori Speed, Juara umum di raih oleh Jateng Gayeng, dengan perolehan medali 12 emas, dan 6 perak, juara II diraih oleh Medan Inline Skate dengan perolehan 5 medali emas, 10 perak dan 5 perunggu, dan juara III diraih oleh Kiss Kerawang dengan perolehan 5 medali emas dan 3 perunggu.

Sedangkan Pariaman Inline Skate dalam kategori speed ini menduduki rangking 10 dengan perolehan medali 1 emas, 1 perak, dan 5 perunggu. Seluruh juara I, II, dan III untuk kategori standar dan speed penyerahan hadiah diberikan oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Walikota Pariaman Genius Umar, dan Walikota Payakumbuh Reza Pahlevi.

Selesai menyerahkan hadiah Ganjar Pranowo beranjak dari lokasi Kejurnas Sepatu Roda di Pantai Cermin menuju rumah dinas Walikota Pariaman Genius Umar. (Desi)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Pj Wali Kota Pariaman Terima Pin Emas dari...
    25 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Dibuka Staf Ahli, Hertati Taher, Seminar Nasional, Halal...
    20 April 2024
    Selengkapnya >>
  • 145 Siswa ikuti Seleksi Calon Paskibraka Kota Pariaman...
    20 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Buka Raker Jajaran Kantor Kemenag Kota Pariaman, ini...
    20 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Dibuka oleh Pj Wali Kota Pariaman, Pemko Pariaman...
    17 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Gelar Apel Gabungan dan Halal Bihalal
    17 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Salurkan Bantuan Korban Kebakaran Rumah Di...
    16 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Hari Pertama masuk kerja setelah libur lebaran, Pemko...
    16 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Libur Lebaran, Puluhan Ribu Wisatawan kunjungi destinasi wisata...
    14 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Tinjau Pos Pengamanan Lebaran, Yota Balad dan Kapolres...
    13 April 2024
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • PENGUMUMAN HASIL SELEKSI PEGAWAI PEMERINTAH DENGAN PERJANJIAN KERJA...
    24 Desember 2023
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Persyaratan Kerjasama Penyebarluasan Informasi Pemda Kota Pariaman...
    16 November 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN JADWAL TES KOMPETENSI PPPK GURU KOTA PARIAMAN...
    9 November 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PASCA SANGGAH PPPK JABATAN...
    25 Oktober 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PASCA SANGGAH
    25 Oktober 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN PPPK KOTA PARIAMAN 2023
    17 Oktober 2023
    Selengkapnya >>
  • REVISI PENGUMUMAN PENGADAAN PPPK JABATAN FUNGSIONAL GURU DI...
    21 September 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN PENGADAAN PPPK JABATAN FUNGSIONAL GURU DI LINGKUNGAN...
    19 September 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PENULISAN DAN PEMAPARAN MAKALAH SELEKSI TERBUKA...
    9 Agustus 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN TIGA BESAR SELEKSI TERBUKA JABATAN PIMPINAN TINGGI...
    11 Agustus 2023
    Selengkapnya >>