Genius Umar Sambut Alumni APDN Angkatan X Laskar Merapi 15 Bukittinggi


dewi | 22 Januari 2022

Kominfo Kota Pariaman----Walikota Pariaman, Genius Umar menyambut kedatangan Alumni Akademi Pemerintahan Dalam Negeri (APDN) Angkatan X Laskar Merapi 15 Bukit Tinggi Se - Sumatra Barat Tahun 2022 di Balairung Walikota Pariaman, Sabtu (22/01).

Walikota Pariaman Genius Umar usai pertemuan dengan alumni ini mengatakan bahwa silaturrahmi alumni APDN/STPDN sangat diperlukan. Karna pada saat sekarang ini  cukup banyak alumni APDN/STPDN yang bertugas di pemerintah pusat.

"Pertemuan dengan alumni APDN/STPDN Ini merupakan sebuah peluang bagi kita yang ada di pemerintah daerah untuk menjalin kerjasama dan mendapatkan arahannya untuk perkembangan pembangunan serta kemajuan Kota Pariaman. Para alumni merupakan orang - orang yang sudah lama mengabdi dan mereka punya strategi sendiri dalam mengemban tugasnya. Itulah yang akan kita gali pada pertemuan alumni hari ini, " ungkapnya.

Pertemuan alumni APDN dihadiri juga oleh Wakil Walikota Pariaman Mardison Mahyuddin, Sekdako Pariaman Yota Balad, Ketua PKK Ny.Lucy Genius dan Ketua DWP Kota Pariaman Ny.Yosneli Balad serta seluruh Alumni APDN Angkatan X laskar merapi 15 Bukittinggi.

Alumni APDN Laskar Merapi 15 Bukittinggi yang diketuai oleh Djohermansyah Djohan dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kota Pariaman karena telah memfasilitasi pertemuan alumni ini.

"Kegiatan ini dilaksanakan untuk mempererat silaturahmi antar sesama alumni dan juga meningkatkan rasa kekeluargaan. Angkatan X adalah angkatan yang sudah berada dipenghujung masa tugasnya. Meskipun begitu, kami akan selalu berbagi pengetahuan kepada adik - adik yang saat ini sedang mengabdi dipemerintah daerah," ungkapnya

Ia berharap silaturrahmi ini akan tetap terjaga dengan baik sehingga akan menjadi contoh bagi junior - junior lainnya.(dewi lestari)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Festival Ramadhan 2025, Kemenag dan BAZNAS Kota Pariaman...
    21 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Wakil Wali Kota Pariaman Mulyadi Sampaikan LKPJ Kepala...
    21 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Hadiri Tabligh Akbar Penutupan Pembelajaran Bulan...
    21 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Safari Ramadhan Khusus di Surau Aro Sikapak Hilia,...
    20 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Dalam Rangka Pengamanan Idul Fitri 1446 H, Wawako...
    20 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • TSR Khusus Wakil Wali Kota Pariaman, Mulyadi Kunjungi...
    19 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Gercep Dinas PUPRP Kota Pariaman mulai penimbunan jalan...
    19 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Pj Sekda Mursalim ikuti Zoom Meeting Penyelesaian CASN...
    19 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Peringati Nuzul Qur’an, Guru dan Siswa Saling Berbagi
    19 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Wakil Wali Kota Pariaman Mulyadi Hadiri Lepas Sambut...
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pasca Masa Sanggah Pengadaan...
    9 November 2024
    Selengkapnya >>