Genius Umar "Semangat Olahraga Hendaknya juga diterapkan untuk membangun Desa"


Juned | 7 Oktober 2021

Kominfo Kota Pariaman --- Semangat Olahraga hendaknya juga diterapkan untuk membangun desa, karena dalam semangat olahraga, ada kebersamaan, kekompakan, strategi dan tim yang solid yang akhirnya akan menghasilkan gol yang diinginkan.

Hal ini disampaikan Walikota Pariaman, Genius Umar ketika menutup Turnamen Futsal Gempater Cup yang digelar oleh Desa Marunggi bersama dengan Karang Tarunanya, di lapangan Futsal non permanen Gempater Desa Marunggi, Kecamatan Pariaman Selatan, Kamis sore (7/10).

"Desa Marunggi luar biasa, dengan kekompakan antara Kepala Desa dengan pemuda, dan tokoh-tokoh masyarakatnya, dapat menghasilkan kegiatan yang besar seperti ini, saya harapkan, semangat olahraga seperti ini, dapat juga diterapkan untuk membangun Desa Marunggi menjadi lebih baik lagi," ujarnya.

Turnamen Futsal yang juga dibuka oleh orang nomor satu di Kota Pariaman ini pada 19 September 2021 yang lalu ini, diikuti oleh 32 club futsal baik dari Kota Pariaman sendiri, maupun dari Kabupaten/Kota yang ada di Provinsi Sumatera barat, dimana untuk babak finalnya digelar sore ini.

"Kepada para pemenang, saya ucapkan selamat, dan kepada yang belum, jangan patah arang, masih banyak turnamen futsal lainya untuk membuktikan club futsalnya lebih baik. Jadikan turnamen ini, sebagai ajang silaturahmi dan saling menghibur club-club futsal yang ada," tukasnya.

Genius juga menambahkan, dengan mengikuti ajang ini, para atlet futsal ini dapat untuk mengasah ketrampilanya, meningkatkan imun tubuh dengan berolahraga dan menjadi atlet futsal yang berprestasi, yang dapat mengharumkan nama daerahnya, ungkapnya mengakhiri.

Turnamen Futsal ini, juga memperebutkan Piala Walikota untuk Juara I nya, dimana yang menjadi pemuncak pada Turnamen Futsal Gempater (Generasi Muda Padang Tampek Terpadu) Cup ini, diraih oleh Club Futsal Anfield Coffe Desa Sikapak Timur, yang mengalahkan Sungkai FC, dengan skor 5 - 3, dan berhak mendapatkan Tropy Juara I, dan hadiah uang sebesar Rp 1,5 juta rupiah.

Disusul Juara II oleh Sungkai FC Desa Sungai Kasai, yang mendapatkan Tropy dan hadiah uang sebesar Rp. 1 juta rupiah. Sedangkan untuk Juara III direbut oleh Akaza FC Kelurahan Pasir Pariaman, yang mendapatkan Tropy dan hadiah uang Rp. 500 Ribu rupiah. Untuk Top skor, diraih oleh Diovanda dengan raihan 9 gol dari Sungkai FC Desa Sungai Kasai dan Pemain terbaik didapat oleh Daniel dari Akaza FC Kelurahan Pasir Pariaman.

Hadir dalam penutupan Turnamen Futsal Gempater Cup ini Asisten I, Yaminurizal, Kadis DMPPTSP & Naker, Noviardi, Kadis PUPR, Asrizal, Camat Pariaman Selatan, M. Farid Marwan, Pj. Kepala Desa Marunggi yang juga Kadis Sosial, M. Rum, Tokoh Masyarakat dan Ninik mamak, Pemuda dan Karang Taruna Desa Marunggi serta Panitia dan penonton yang menyaksikan pertandingan Final ini. (J)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan...
    17 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad - Mulyadi Support Efriadi, Berjalan Kaki...
    15 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Buka Secara Resmi Musrenbang RKPD Dan...
    14 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Wali Kota Pariaman Yota Balad Jadi Inspektur Upacara...
    14 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Saga Saja Plus Balad-Mulyadi, Tidak Menutup Kuliah di...
    13 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Wako Pariaman Yota Balad Kukuhkan Pengurus Alumni SMA...
    12 April 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pasca Masa Sanggah Pengadaan...
    9 November 2024
    Selengkapnya >>