Harfita Sari PSM asal Kota Pariaman dinilai Tim Penilai Pilar-Pilar PSM Teladan tingkat Nasional


Harfita Sari, PSM asal kota Pariaman ketika ditanya oleh Ketua tim penilai pilar-pilar PSM teladan tingkat Nasional Andriyansyah pada salah satu rumah yang dibina olehnya, Jum'at (12/10/2018)

Juned | 12 Oktober 2018

Kominfo Kota Pariaman --- Harfita Sari, Pekerja Sosial Masyarakat (PSM) Desa Batang Kabung, Kecamatan Pariaman Timur, Kota Pariaman, dinilai Tim Penilai Pilar-Pilar PSM Teladan tingkat Nasional, yang berasal dari Kementerian Sosial RI, bertempat di Desa Batang Kabung, Jum'at (12/10).

Harfita Sari, sebelumnya menjadi PSM terbaik baik di tingkat Kota Pariaman, dan tingkat Provinsi Sumatera Barat, dan kini sedan berjuang untuk menjadi yang terbaik di tingkat Nasional.

Andriyansyah, selaku Ketua Tim Penilai, didampingi oleh Hayatul Wardani sebagai pendamping yang berasal dari Kementerian Sosial RI ini, akan memverifikasi data dan laporan yang telah diberikan oleh Harfita Sari untuk di kroscek kelapangan.

"Sebelumnya Harfita Sari telah kita undang bersama dengan 20 PSM lainya yang ada di indonesia, untuk memberikan pemaparan dan eksposenya kepada kami di Kementerian Sosial beberapa waktu lalu, jadi hari ini, kami hanya memverifikasi apa betul data dan eksposenya tersebut, sesuai dengan yang ada di lapangan", tutur Andriansyah.

Dari 20 PSM yang kita nilai di seluruh indonesia, nanti akan dipilih 5 kandidat PSM terbaik, untuk diundang pada puncak Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional (HKSN), yang jatuh pada 20 Desember, dimana untuk tahun 2018 ini, akan diadakan di Provinsi Gorontalo.

"Kita harapkan dari hasil verifikasi ini, yang kadar penilaianya 40%, dan pemaparan atau ekspose, mempunyai porsi 60%, dan setelah kami lihat kemaren, ekspose dari PSM asal Kota Pariaman ini sangat baik, sehingga setelah kami mendapatkan verifikasi langsung dari keluarga miskin yang telah dibantu, kami akan berikan penilaian secara keseluruhan", tukasnya.

Walikota Pariaman Genius Umar yang menyambut rombongan Kementerian Sosial RI ini, mulai dari Balaikota sampai ke Desa Batang Kabung, sangat antusias untuk mendampingi dari Tim Penilai Pilar-Pilar PSM Teladan tingkat Nasional yang datang ke Kota Pariaman.

"Kita memberikan apresiasi atas perhatian yang tinggi dari Kementerian Sosial RI ke Kota Pariaman, hal ini dapat dilihat dari banyaknya program yang diterima Kota Pariaman, dalam hal penanggulangan kemiskinan yang berasal dari dana APBN Kementerian Sosial. Kali ini sosok PSM Kota Pariaman yang menjadi terbaik di Sumbar, yang untuk saat ini dinilai menjadi PSM terbaik di tingkat Nasional", ujarnya.

Genius Umar juga menambahkan bahwa untuk menjadi seorang PSM, pada era sekarang ini sangat sedikit, dimana orang yang peduli terhadap masyarakat miskin yang ada di daerahnya dan membimbing dan mengangkat derajat warga tersebut untuk dapat lebih baik lagi.

"Karena tugas PSM sangat mulia, kami berharap adanya PSM ini, dapat menjadi pintu awal untuk mengajak semua elemen masyarakat, mau menjadi relawan-relawan sosial sesuai dengan kapasitas masing-masing, dan secara pribadi dan atas nama pemerintah daerah, kita berharap Harfita Sari, PSM asal Kota Pariaman ini, dapat menjadi salah satu dari5 Kandidat PSM teladan tingkat Nasional", tutupnya.

Acara selanjutnya Rombongan Tim Penilai Kementerian Sosial RI ini meninjau ke lokasi rumah-rumah keluarga miskin yang telah dibantu oleh PSM asal Kota Pariaman ini. (J)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Pemko Pariaman Gelar Rakor dan Rembuk Stunting
    8 Mei 2024
    Selengkapnya >>
  • Evakuasi Eks KRI Teluk Bone 511, Pemko Pariaman...
    3 Mei 2024
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Kembali raih Opini WTP ke 11,...
    3 Mei 2024
    Selengkapnya >>
  • Kota Pariaman Raih Prestasi Kinerja Terbaik II Penyelenggaraan...
    2 Mei 2024
    Selengkapnya >>
  • Sekda Yota Balad Pimpin Upacara Hardiknas
    2 Mei 2024
    Selengkapnya >>
  • Kemendagri Apresiasi Kinerja Pj. Wali Kota Pariaman
    29 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Pj Wali Kota Pariaman Terima Pin Emas dari...
    25 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Dibuka Staf Ahli, Hertati Taher, Seminar Nasional, Halal...
    20 April 2024
    Selengkapnya >>
  • 145 Siswa ikuti Seleksi Calon Paskibraka Kota Pariaman...
    20 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Buka Raker Jajaran Kantor Kemenag Kota Pariaman, ini...
    20 April 2024
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • PENGUMUMAN HASIL SELEKSI PEGAWAI PEMERINTAH DENGAN PERJANJIAN KERJA...
    24 Desember 2023
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Persyaratan Kerjasama Penyebarluasan Informasi Pemda Kota Pariaman...
    16 November 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN JADWAL TES KOMPETENSI PPPK GURU KOTA PARIAMAN...
    9 November 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PASCA SANGGAH PPPK JABATAN...
    25 Oktober 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PASCA SANGGAH
    25 Oktober 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN PPPK KOTA PARIAMAN 2023
    17 Oktober 2023
    Selengkapnya >>
  • REVISI PENGUMUMAN PENGADAAN PPPK JABATAN FUNGSIONAL GURU DI...
    21 September 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN PENGADAAN PPPK JABATAN FUNGSIONAL GURU DI LINGKUNGAN...
    19 September 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PENULISAN DAN PEMAPARAN MAKALAH SELEKSI TERBUKA...
    9 Agustus 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN TIGA BESAR SELEKSI TERBUKA JABATAN PIMPINAN TINGGI...
    11 Agustus 2023
    Selengkapnya >>