Ketua TP-PKK Kota Pariaman Sosialisasikan Bahaya Kanker Seviks dan Gebyar IVA Test


Erwin | 17 Februari 2022

Kominfo Kota Pariaman - Ketua TP-PKK Kota Pariaman, Ny. Lucyanel Genius Umar menjadi narasumber Sosialisasi Kanker Serviks dan Gebyar Inspeksi Visual Asam Asetat (IVA) Test yang digelar oleh UPT. Puskesmas Pariaman, Desa Pauh Barat, Kecamatan Pariaman Tengah Kota Pariaman, Kamis (17/2/2022).

Dalam materinya, Lucy menyampaikan, semakin hari pemeriksaan IVA Test ini semakin tidak teracuhkan, maka tiap daerah di kabupaten dan kota se-Sumatera Barat termasuk Kota Pariaman gencar mengadakan Gebyar IVA Test ini.

" Tes IVA merupakan salah satu cara untuk deteksi dini penyakit kanker serviks atau kanker mulut rahim. Tes IVA diketahui tidak sakit dan dinilai efektif mendeteksi kanker serviks ," ujar Lucy.

"Kanker serviks adalah satu dari sekian banyak jenis kanker yang kerap menyerang wanita. Dengan melakukan deteksi sejak dini, peluang kesembuhan kanker serviks dapat meningkat ," sambungnya.

Ketua TP-PKK Kota Pariaman yang juga seorang dokter ini menuturkan, bahwa anjuran untuk IVA Test ini dilakukan minimal 6 bulan sekali. Kita kaum wanita harus dan wajib memeriksa IVA ini, karena kanker serviks ini merupakan penyebab kematian yang cukup tinggi bagi kaum wanita setelah kanker payudara.

"Kanker serviks atau kanker leher rahim menempati urutan kedua dalam deretan kanker yang paling banyak terjadi di Indonesia. Oleh karena itu, pemeriksaan IVA sangat penting dilakukan ," tegasnya.

Lucy menghimbau kepada wanita di Kota Pariaman yang berusia subur, produktif dan sudah menikah untuk melakukan IVA Test ini, jangan takut karena pemeriksaan ini tidak sakit dan hanya sebentar.

"Deteksi dini kanker serviks lewat pemeriksaan IVA (Inspeksi Visual Asam Asetat) dianggap dapat menyelamatkan banyak wanita karena relatif mudah dilakukan dan hasilnya cepat ," tutup Lucy.

Turut hadir, Kepala UPT. Puskesmas Pariaman, dr. Ramadhani, Dinas Kesehatan, dan Kader PKK se-Kecamatan Pariaman Tengah. (Erwin)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Dalam Rangka Pengamanan Idul Fitri 1446 H, Wawako...
    20 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • TSR Khusus Wakil Wali Kota Pariaman, Mulyadi Kunjungi...
    19 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Gercep Dinas PUPRP Kota Pariaman mulai penimbunan jalan...
    19 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Pj Sekda Mursalim ikuti Zoom Meeting Penyelesaian CASN...
    19 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Peringati Nuzul Qur’an, Guru dan Siswa Saling Berbagi
    19 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Wakil Wali Kota Pariaman Mulyadi Hadiri Lepas Sambut...
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Hadiri Peringatan Nuzul Qur’an, Mulyadi harapkan kegiatan keagamaan...
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Didampingi Wako Yota Balad, Wagub Vasko Ruseimy Safari...
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Wagub Sumbar Vasko Dan Wako Pariaman Yota Balad...
    17 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Wagub Vasko Serahkan Bantuan Pembangunan Masjid Nurul Iman...
    17 Maret 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pasca Masa Sanggah Pengadaan...
    9 November 2024
    Selengkapnya >>