Kota Pariaman Menjadi Tempat Pertama Digelarnya Acara Fashion Collaboration


Acara “Fashion Collaboration Muslim Charm In Fashion”,yang diadakan oleh Institut Seni Indonesia (ISI) Padang Panjang dibuka oleh Walikota Pariaman Genius Umar

Tachi | 23 September 2021

Kominfo Kota Pariaman --- Walikota Pariaman Genius Umar menyambut baik kegiatan “Fashion Collaboration Muslim Charm In Fashion”, yang diadakan oleh Institut Seni Indonesia (ISI) Padang Panjang, program study desain mode dari Fakultas Seni Rupa Dan Desain, yang digelar di Panggung Utama Pantai Gandoriah Kota Pariaman, Kamis (23/9).

Ucapan terimakasih juga tidak lupa beliau sampaikan kepada Rektor, Wakil Rektor, Dosen, dan Mahasiswa  ISI Padang Panjang yang telah mau, datang ke kota pariaman guna menggelar acara fashion collaboration ini untuk yang pertama kalinya, yang diikuti oleh Desainer, Dosen, Mahasiswa, Desain Mode ISI PP, dan Siswa SMK.

“Kota Pariaman memang menjadi kota tujuan wisata sesuai dengan visi misi pemerintah kota, dan saya lihat memang cocok sekali untuk mengadakan kegiatan-kegiatan seni seperti ini, yang juga bermanfaat dan bisa menghibur masyarakat kota pariaman”, sebut Genius Umar dalam sambutannya.

Genius Umar mengatakan, “saya pikir cukup bagus ide-ide yang dibuat oleh ISI Padang Panjang untuk menggelar acara seperti ini di kota pariaman, apalagi ini untuk yang pertama kalinya dilauching di kota pariaman.  Kota pariaman banyak sekali memiliki kerajinan yang menyangkut dengan fashion, tapi belum dipakai secara casual”.

“Saya ingin dengan berbagai fashion tradisional yang ada di kota pariaman, bisa dibuat casual sehingga pakaian tersebut bisa digunakan untuk pakaian harian, dan lebih banyak waktu untuk memakainya, sehingga kebutuhan terhadap pakaian tersebut bisa lebih tinggi dan secara ekonomi produktif bisa lebih meningkat, dan masyarakat kota pariaman bisa semakin sejahtera”, ungkap Genius Umar.

Untuk mencapai semua itu Genius Umar meminta kepada Dinas Pariwisata dan Budaya kota pariaman,  atau pemko pariaman, supaya bisa melakukan kerjasama khusus dibidang Fashion Charm Kolaborasi ini , atau berbagai bidang seni lainnya, sehingga kota pariaman bisa lebih dikenal oleh masyarakat luar, dan mereka mengetahui bahwa kota pariaman adalah kota tujuan wisata.

“Jadi apa yang menjadi tujuan dari kegiatan ini dilaksanakan semoga tercapai kedepannya, dan juga bisa menjadi acuan  atau perbandingan karya antara mahasiswa Desain Mode dengan pelaku fashion lainnya, yang nantinya juga bisa menjadi pemicu dan peningkatan kearah yang lebih baik lagi”,ujar Walikota Pariaman ini.

Dalam acara tersebut Walikota Pariaman juga ikut menanda tangani prasasti Fashion Collaboration yang telah disediakan oleh panitia pelaksana, dan Acara Fashion Collaboration Muslim Charm In Fashion ini, juga dihadiri oleh Wakil Walikota Pariaman Mardison Mahyuddin, Kalaksa BPBD Kota Pariaman Azman, dan Kadis Kominfo Kota Pariaman yang diwakili oleh Kabid e-Gov Eka Putra Pernanda. (tachi)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan...
    17 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad - Mulyadi Support Efriadi, Berjalan Kaki...
    15 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Buka Secara Resmi Musrenbang RKPD Dan...
    14 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Wali Kota Pariaman Yota Balad Jadi Inspektur Upacara...
    14 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Saga Saja Plus Balad-Mulyadi, Tidak Menutup Kuliah di...
    13 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Wako Pariaman Yota Balad Kukuhkan Pengurus Alumni SMA...
    12 April 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pasca Masa Sanggah Pengadaan...
    9 November 2024
    Selengkapnya >>